Prabowo dan Sang Putra Berziarah ke Makam Soeharto Tanpa Ditemani Titiek

Kedatangan Ketua Umum Gerindra itu disambut oleh sang juru kunci makam, Sukirno. Selanjutnya, Prabowo dan rombongan langsung menapaki tangga menuju makam Soeharto dan Ibu Tien yang ada di Cungkup Argosari.

oleh Fajar Abrori diperbarui 27 Mei 2019, 22:30 WIB
Diterbitkan 27 Mei 2019, 22:30 WIB
Prabowo Ziarah Makam Soeharto
Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto ziarah ke makam Soeharto dan Ibu Tien di Astana Giribangun, Matesih, Karanganyar, Senin (27/5).(Liputan6.com/Fajar Abrori)

Liputan6.com, Solo - Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto berziarah makam Soeharto di Astana Giribangun, Matesih, Kabupaten Karanganyar, Senin, 27 Mei 2019. Mantan Danjen Kopassus itu menginginkan acara pribadinya itu berlangsung dengan khusyuk, alhasil para pendukungnya dilarang mendekat dan memotret.

Rombongan Prabowo tiba di komplek Makam Astana Giribangun yang terletak di kaki Gunung Lwu sekitar 13.30 WIB.

Kedatangan Ketua Umum Gerindra itu disambut oleh sang juru kunci makam, Sukirno. Selanjutnya, Prabowo dan rombongan langsung menapaki tangga menuju makam Soeharto dan Ibu Tien yang ada di Cungkup Argosari.

Dalam kesempatan itu, Prabowo yang mengenakan pakaian safari coklat berkantung empat terlihat ditemani oleh putra satu-satunya hasil pernikahannya dengan Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto, Didiet Hediprasetyo.

Sang putra yang berjalan di belakang ayahnya itu tampak mengenakan baju berwarna putih. Hanya saja saat ziarah kali ini, Prabowo tidak didampingi mantan istrinya, Titiek Soeharto.

Kedatangan Prabowo di depan komplek makam Soeharto disambut oleh puluhan pengurus Partai Gerindra Jawa Tengah serta para pendukungnya.

Mereka sejak awal sudah diwanti-wanti oleh petugas keamanan makam serta pengawal Prabowo untuk tidak memotret sang capres. Tak hanya pendukung, para awak media juga dilarang keras mengabadikan kedatangan Prabowo saat akan ziarah.

Prabowo Tak Ingin Diganggu

Prabowo Ziarah Makam Soeharto
Prabowo dikerubuti pendukungnya usai melaksanakan ziarahi makam Soeharto di Astana Giribangun, Matesih, Karanganyar, Senin (27/5).(Liputan6.com/Fajar Abrori)

Setelah Prabowo dan rombongan masuk ke dalam Cungkup Argosari, pintu pagar pun ditutup. Para pendukungnya tidak boleh masuk, mereka hanya diperbolehkan menunggu di depan pintu masuk ke cungkup.

Para petugas keamanan makam berdalih jika kegiatan ziarah Prabowo dan keluarganya itu bersifat pribadi dan tidak ingin diganggu.

Setelah melakukan ziarah dan berdoa salaam 25 menit di makam Soeharto dan Ibu Tien, selanjutnya Prabowo keluar dan berjalan menuju tempat transit yang terletak di seberang timur komplek makam.

Para pendukungnya tampak memanfaatkan momen tersebut untuk menyapa dan bersalaman dengan capres pilihannya tersebut.

Saat waktu menujunkan pukul 14.30 WIB, Prabowo dan rombongan pamit meninggalkan komplek makam dan berjalan menuruni tangga. Meskipun banyak dikerubungi oleh para pendukungnya namun ia tampak pasrah dan bersabar.

Tak seperti saat momen kedatangannya, saat pulang ini sejumlah pendukungnya diperbolehkan mengeluarkan handphone untuk memotret maupun foto bersama.

Hanya saja ketika akan memasuki mobil, terdapat pendukungnya yang berteriak “Prabowo Presiden”. Lantas, Prabowo lansung menghardik sang pendukungnya itu agar tidak membawa-bawa persoalan pilpres dalam kegiatan ziarahnya.

"Saya ziarah keluarga di sini, jangan teriak-teriak di sini," tegasnnya.

Prabowo Dua Kali Batal Ziarah

Prabowo Ziarah Makam Soeharto
Makam mantan Presiden Soeharto dan Ibu Tien di Astana Giribangun, Matesih, Karanganyar.(Liputan6.com/Fajar Abrori)

Menurut Juru Kunci Makam Astana Giribangun, Sukirno mengatakan selain ziarah dan berdoa, Prabowo yang ditemani putranya itu juga menabur bunga ke makam Soeharto dan Ibu Tien Seoharto. “Tadi di dalam cungkup melakukan tahlil, berdoa dan tabur bunga. Ziarah di makam Bapak Soeharto dan Ibu Tien itu sekitar 25 menit,” kata dia di Makam Astana Giribangun, 27 Mei 2019.

Sukirno mengungkapkan Prabowo telah merencanakan ziarah ke Astana Giribangun sejak sebelum Pilpres , namun rencana itu beberapa kali batal. Bahkan, pada hari Minggu kemarin juga sempat ada rencana mau ziarah ke makam mantan mertuanya namun juga batal.

"Sebelum Pemilu itu sempat dua kali batal ziarah ke sini. Terus hari ini akhirnya Pak Prabowo jadi ziarah ke Giribangun dan informasinya cukup mendadak," akunya.

Sukirno mengakui jika Prabowo sudah lama tidak ziarah ke makam mantan penguasa Orde Baru itu. hanya saja ketika ditanya kapan pastinya waktu terakhir ziarah, ia mengaku lupa. "Sudah lama juga Bapak Prabowo (tidak ziarah ke Giribangun)," kata dia.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya