Tugas Khusus dari Danny Pomanto Untuk 2 Pejabat Baru Pemkot Makassar

Karena jabatan tersebut sebeluimnya lama kosong, Wali Kota Makassar Danny Pomanto pun memberikan tugas khusus kepada keduanya.

oleh Fauzan diperbarui 19 Agu 2021, 13:16 WIB
Diterbitkan 09 Agu 2021, 22:36 WIB
Danny Pomanto lantik pejabat baru (Liputan6.com/Fauzan)
Danny Pomanto lantik pejabat baru (Liputan6.com/Fauzan)

Liputan6.com, Makassar - Usai melantik Kadis Lingkungan Hidup Aryati Puspasari Abady dan Asisten 1 Andi Muhammad Yasir, Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto langsung memberikan tugas khusus kepada keduanya. Tugas itu diberikan untuk mengejar ketertinggalan lantaran dua jabatan itu sebelumnya mengalami kekosongan.

"Kalau DLH ini harus cepat meninjau progress pelelangan West To Energy. Dan pak Yasir harus segera berkordinasi memperhatikan posko-posko Covid-19 di setiap RT. Ini sempat tertunda," kata wali kota yang akrab disapa Danny Pomanto itu usai prosesi pelantikan, Senin (9/8/2021). 

Danny juga menjelaskan bahwa meski Aryati Puspasari Abady telah dilantik sebagai Kadis Lingkungan Hidup Pemkot Makassar dia juga masih menjabat sebagai Pelaksana Tugas Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Kadisdukcapil) Kota Makassar. Olehnya itu, beban yang diemban oleh Aryati terbilang cukup berat. 

"Untuk saat ini, Ibu Puspa masih tetap menjadi Plt Disdukcapil," sebutnya. 

Danny pun berharap tugas yang diemban keduanya bisa dijalankan sebaik mungkin. Apalagi jabatan tersebut merupakan jabatan yang strategis di lingkup Pemkot Makassar

"Agar semua bisa berjalan dengan lancar dan maksimal kita melantik dua pejabat hari ini," harapnya. 

Simak juga video pilihan berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya