Jelang Peluncuran MUSE, Jimin BTS Rilis Lagu Smeraldo Garden Marching Band

Menuju tanggal perilisan MUSE, Jimin BTS juga telah menyiapkan berbagai jadwal promosi, termasuk beberapa jadwal yang masih dirahasiakan.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 30 Jun 2024, 15:00 WIB
Diterbitkan 30 Jun 2024, 15:00 WIB
Jimin BTS. (Twitter/ BIGHIT_MUSIC)
Jimin BTS. (Twitter/ BIGHIT_MUSIC)

Liputan6.com, Yogyakarta - Jimin BTS baru saja merilis lagu Smeraldo Garden Marching Band, Jumat (28/6/2024). Lagu ini merupakan single pra-rilis untuk album solo keduanya yang bertajuk MUSE.

Dalam lagu ini, Jimin menggandeng rapper Loco untuk berkolaborasi. Bersamaan dengan perilisan Smeraldo Garden Marching Band di seluruh platform streaming musik, agensi juga menyajikan live clip melalui video YouTube.

Dalam video berdurasi 3 menit 46 detik itu tak hanya menampilkan Jimin dan Loco, tetapi juga Pdogg, GHSTLOOP, dan EVAN. Klip tersebut membawa nuansa ceria dengan tarian yang energik

Sementara itu, album MUSE bakal menjadi album solo kedua Jimin setelah sebelumnya merilis FACE. Dalam albumnya kali ini, Jimin telah menyiapkan dua versi album, yakni Blooming dan Serenade.

Album versi Blooming didominasi warna biru kehijauan atau aqua dengan tulisan MUSE yang menekankan subyek ME, ditulis MusE. Sebaliknya, album versi Serenade menampilkan tulisan MUSE yang menekankan subyek US yang ditulis mUSe.

Adapun untuk cover album versi Serenade Jimin memilih warna kuning yang lebih cerah dan menyegarkan. Selain dua versi tersebut, album ini juga tersedia versi Weverse.

Album MUSE bakal berisi tujuh lagu, termasuk Smeraldo Garden Marching Band. Ada juga lagu Closer Than This yang lebih dulu dirilis pada Desember 2023.

Adapun lima lagu lainnya yang ada di album MUSE adalah Rebirth (Intro), Interlude: Showtime, Slow Dance (feat. Sofia Carson), Be Mine, dan Who. Nantinya, album MUSE akan menampilkan spektrum musik Jimin yang lebih luas. Album ini dijadwalkan rilis pada 19 Juli 2024.

Menuju tanggal perilisan MUSE, Jimin BTS juga telah menyiapkan berbagai jadwal promosi, termasuk beberapa jadwal yang masih dirahasiakan. Sambil menunggu peluncuran album MUSE, para penggemar sudah bisa mendengarkan lagu Smeraldo Garden Marching Band terlebih dahulu di seluruh platform streaming musik.

(Resla)

Simak Video Pilihan Ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya