Libur Nataru: 3,07 Juta Orang Diprediksi Gunakan Jasa Penyeberangan ASDP

PT ASDP Indonesia Ferry memprediksi sekitar 3,07 juta orang akan menggunakan jasa mereka, sepanjang libur Nataru.

oleh Yandhi Deslatama diperbarui 21 Des 2024, 10:00 WIB
Diterbitkan 21 Des 2024, 10:00 WIB
PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) sukses melayani sekitar 45,6 juta penumpang kapal ferry sepanjang tahun 2023 di 37 pelabuhan yang dikeloa ASDP, dari Sabang sampai Merauke.
PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) sukses melayani sekitar 45,6 juta penumpang kapal ferry sepanjang tahun 2023 di 37 pelabuhan yang dikeloa ASDP, dari Sabang sampai Merauke. (Dok. ASDP)

Liputan6.com, Cilegon - PT ASDP Indonesia Ferry memprediksi sekitar 3,07 juta orang akan menggunakan jasa mereka, sepanjang libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Sementara kendaraan yang melintas, diperkirakan mencapai 769.258 unit atau meningkat 7,1 persen. Para penumpang yang akan menyeberang tersebut akan dilayani sekitar 14.975 trip perjalanan atau naik 14,3 persen dibanding libur Nataru tahun sebelumnya. Jumlah tersebut untuk 13 lintasan di 14 kantor cabang ASDP di seluruh Indonesia. "Kami telah melakukan langkah mitigasi untuk menghadapi lonjakan ini, baik dari sisi armada maupun fasilitas di pelabuhan," ujar Dirut ASDP Indonesia Ferry, Heru Widodo.

Perusahaan plat merah itu bersiaga akan cuaca ekstrem yang bisa mengganggu pelayaran, mulai sulitnya kapal bersandar hingga ditutupnya pelabuhan untuk sementara. "Selain itu, kami juga terus memantau kondisi cuaca melalui koordinasi dengan BMKG untuk menjaga keselamatan dan kenyamanan perjalanan," terangnya.

Beli Tiket Secara Resmi

Kapal Ferry di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten. (Selasa, 02/01/2023). (Yandhi Deslatama/Liputan6.com).
Kapal Ferry di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten. (Selasa, 02/01/2023). (Yandhi Deslatama/Liputan6.com).

Masyarakat yang akan menyebrang diminta untuk membeli tiket sebelum keberangkatan melalui aplikasi Ferizy, agar perjalanan lancar serta tidak kena tipu calo. Sebelum memesan tiket dan melakukan perjalanan, pengguna jasa penyebrangan diminta memantau kondisi cuaca melalui berbagai platform resmi BMKG.

"Ferizy memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam pemesanan tiket, sehingga pengguna jasa dapat menghindari antrean panjang dan memastikan perjalanan mereka berjalan lancar," ucap Corporate Secretary ASDP, Shelvy Arifin.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya