3 Nafas Likas, Pengalaman Perdana Tulus Garap Soundtrack Film

Tulus juga kagum dengan proses kreatif dari film 3 Nafas Likas.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 08 Okt 2014, 09:45 WIB
Diterbitkan 08 Okt 2014, 09:45 WIB
3 Nafas Likas, Pengalaman Perdana Tulus Garap Soundtrack Film
Tulus juga kagum dengan proses kreatif dari film 3 Nafas Likas.

Liputan6.com, Jakarta Tulus diberikan kesempatan untuk mengisi soundtrack dalam film 3 Nafas Likas. Lagu yang berjudul Lekas ini merupakan karya perdananya menciptakan sebuah lirik sekaligus pertama untuk soundtrack film.

Apalagi memang ternyata hal tersebut tidak pernah terpikirkan oleh pemilik nama Muhammad Tulus Rusydi sebelumnya.

"Sejujurnya gue nggak kepikiran sih nulis lagu buat film, dan alhamdulillah dapat kesempatan. Ya sudah ambil saja hitung-hitung cari pengalaman," katanya di kawasan Kuningan, Jakarta, Selasa (7/10/2014).

Pelantun Sepatu ini mengaku bangga dengan kesempatan tersebut. Yang membuatnya semakin bangga adalah ketika film 3 Nafas Likas belum selesai dalam tahap editing, dirinya sudah diberikan kesempatan menonton.

"Proses kreatifnya unik, karena gue dapat kesempatan nonton duluan filmnya. Masih mentah, sudah begitu baru cari ide kira-kira mau nulis lagu apa," tuturnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya