Norman Kamaru Pilih Jualan Bubur Ketimbang Jadi Artis Lagi

Norman Kamaru pernah rela meninggalkan pekerjaan sebagai polisi

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 08 Okt 2014, 19:45 WIB
Diterbitkan 08 Okt 2014, 19:45 WIB
Nasib 6 Artis yang Melejit Dari Youtube
Memutuskan hengkang dari kepolisian untuk menjadi artis, Briptu Norman Kamaru yang menjadi selebriti dadakan karena video lip sync-nya menyanyikan lagu "Chaiyya-Chaiyya" meledak di YouTube, kini dikabarkan menjadi seorang tukang bubur. (Istimewa)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Akibat iming-iming ketenaran dan nama besar sebagai artis, Norman Kamaru pernah rela meninggalkan pekerjaan sebagai polisi. Kala itu, Norman dipecat akibat sering bolos syuting di Jakarta.

Sialnya, nama Norman si Goyang Caiya Caiya tak laku di pasaran. Karier menyanyinya pun kandas di tengah jalan. Rasa trauma itu pun masih membekas di hati Norman. Mantan polisi Gorontalo ini kini memilih untuk berjualan bubur daripada kembali meniti karier di dunia entertain.

"Karier di dunia entertain mungkin bakal ada, tapi saya fokus di bubur saja dulu. Di sini (jualan bubur) saya merasa lebih jelas, kalau di entertain masih meragukan," ungkap Norman Kamaru di Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (8/10/2014).

Cowok berlesung pipi ini juga mengaku tak lagi rindu dielu-elukan namanya oleh para fans. Bagi Norman, dirinya ingin memiliki karier yang datar saja tanpa harus disibukkan seperti dulu.

"Sudah nggak kangen lagi (di hiburan), yang penting sudah pernah merasakan di puncak karier. Makanya, saya nggak mau lagi, mending datar saja," terangnya.

Untuk hal yang satu ini, Norman mendapat dukungan dari sang istri, Daisy Paindong yang lebih suka kondisi Norman apa adanya.

"Yang saya bersyukur, saya nggak kenal dia sebagai artis atau Briptu Caiya Caiya. Saya kenal dia pas dia down. Saya tidak gengsi dia jadi norman apa adanya," tuntas Daisy.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya