Liputan6.com, Depok Belakangan ini, nama Norman Kamaru kembali ramai diperbincangkan. Pasalnya, sejak gagal jadi penyanyi, Norman banting stir jadi penjual bubur. Hebatnya, dalam waktu singkat Norman mampu meraup untung yang besar berkat kerja kerasnya jualan bubur.
Namun kini mantan polisi Gorontalo itu mencoba kembali ke jalur musik. Tanpa embel-embel label manapun, awal November nanti Norman Kamaru akan merilis single baru bertajuk Let's Dance on the Floor.
"Saya rencananya mau keluarga single baru, ini mau recording. Genrenya India, soalnya kalau saya pindah aliran ke pop, takutnya orang bingung itu lagu siapa. Tapi kalau pakai India biasanya orang akan lebih tahu itu saya," ujar Norman Kamaru di kawasan Margonda, Depok, Jawa Barat, Rabu (29/10/2014).
Keputusan Norman kembali ke jalur entertain bukan tanpa alasan. Diakui Norman, sejak toko buburnya laku, dirinya kerap didesak masyarakat untuk mengeluarkan lagu baru. Usai mempertimbangkan hal itu, cowok 28 tahun ini pun langsung berkonsultasi dengan gitaris Sonet 2, Riky Asmara.
"Karena mungkin terlalu banyak permintaan dari masyarakat. Banyak yang tanya `kapan dong nyanyi atau single barunya?` itu yang bikin saya mau kembali lagi," ungkap pelaku lipsync lagu Chaiyya Chaiyya tersebut.
"Ketemu mas Riky sudah kayak jodoh, lagu-lagu yang dulu juga ciptaan dia. Akhirnya dipakai lagu `Let's Dance on the Floor` ini," sambungnya.
Meski tanpa label resmi, Norman optimis jika kariernya bakal sukses. Ia pun meminta doa kepada para penggemarnya agar rasa traumanya ketika jatuh dulu bisa segera hilang.
"Yakin 110 persen lah. Rezeki itu sudah ada yang atur, yang penting sudah dicoba. Saya yakin bisa tanpa label. Kalau masuk label mungkin masih trauma, sakit banget soalnya. Harapannya sih semoga bisa diterima masyarakat, bisa sukses lah pokoknya," tandas Norman Kamaru.(Ras/Mer)
Ngaku Trauma Jadi Artis, Norman Kamaru Kembali Nyanyi India
Norman Kamaru akhirnya memutuskan untuk nyanyi lagi setelah lama menghilang. Hal itu dilakukannya bukan tanpa alasan.
Diperbarui 29 Okt 2014, 17:50 WIBDiterbitkan 29 Okt 2014, 17:50 WIB
Norman Kamaru akhirnya memutuskan untuk nyanyi lagi setelah lama menghilang. Hal itu dilakukannya bukan tanpa alasan.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
2 Polisi jadi Tersangka Penganiayaan Anggota Satpol PP Sumba Barat
Bolehkah Sholat Tahajud setelah Witir di Bulan Ramadhan? Ini Kata UAS
Benarkah Makan Sahur Masih Diperbolehkan hingga Adzan Subuh Berakhir?
Gaya Necis AHY Jajan Gorengan Pedagang Kaki Lima, Adabnya Jadi Sorotan
Di Tengah Badai Pemecatan dan Krisis Hasil, Ruben Amorim Yakin Manchester United Masih di Jalur Kebangkitan
Memahami Arti Zakat: Kewajiban Suci dalam Islam
Prabowo Minta Percepatan Program Sekolah Rakyat, Mensos: Mulai Tahun Ajaran 2025-2026
Ada Penunjaman Lempeng Indo-Australia di selatan NTT, Pemicu Gempa M5,2 di Borong
Bacaan Doa Memohon Kebaikan dan Perlindungan dari Keburukan
Bumi Akan Kembali Memasuki Zaman Es Karena Ulah Manusia
Cara Bayar Zakat Fitrah dengan Uang 2025, Panduan Lengkap hingga Niatnya
Pernah Jadi Anggota Gangster hingga Syahadatkan Ribuan Mualaf, Simak Kisah Luar Biasa Shaykh Uthman ibn Farooq