Liputan6.com, Jakarta Sarah yang merupakan kontestan Mamamia Indosiar dinilai berkarakter oleh para juri malam ini. Dengan membawakan lagu berjudul Salah, Sarah mampu memikat pencipta dan penyanyi lagunya, Melly Goeslaw.
Bagi Melly Goeslaw, karakter yang dimiliki Sarah adalah hal yang dibutuhkan oleh industri musik tanah air. Suara Sarah yang unik membuat Melly suka akan penampilannya.
"Musik dan industri musik di Indonesia tidak butuh yang hidungnya mancung, badannya bagus, bukan. Tapi kita butuh yang berkarakter dan kamu punya karakter itu. Saya semuanya suka, suara kamu unik dan kamu punya karakter," tutur Melly di Studio 5 Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (5/12/2014).
Brandon anak dari Ferry Salim pun terkesima dengan kecantikan yang Sarah miliki. "Kamu itu cute. Banyak orang cantik, tapi cuma kamu yang cute dan aku tidak bisa melepaskan pandanganku dari kamu. Sudah favorit aku banget malam ini," papar Brandon.
Ferry Salim pun mengutarakan hal yang senada. Penampilan Sarah malam ini merupakan penampilan yang paling disukai oleh Ferry Salim. "Dari penampilan kamu sebelum-sebelumnya, saya paling suka penampilan kamu malam mini. Enak banget dilihatnya dan tidak membosankan," tutup Ferry.
Punya Suara Unik, Sarah Mamamia Pikat Melly Goeslaw
Sarah membuat Melly terkesima saat tam[il di Studio 5 Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (5/12/2014).
diperbarui 05 Des 2014, 20:35 WIBDiterbitkan 05 Des 2014, 20:35 WIB
Sarah membuat Melly terkesima saat tam[il di Studio 5 Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (5/12/2014).
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
2,4 Juta Tiket KA Ludes Terjual, Tembus 223 Ribu Penumpang Sehari
Antusias Perkuat LavAni, Taylor Sander Ingin Juara PLN Mobile Proliga 2025
Kisah Muslim yang Tak Pernah Berdzikir Selama Bertahun-tahun, Nasibnya Mengerikan!
Sudjiwo Tejo Sindir Vonis 6,5 Tahun Penjara Harvey Moeis: Konsisten Majakin daripada Rampas Harta Koruptor
14 Wisata Pangalengan yang Memukau, Destinasi Ideal untuk Liburan Singkat
Doa Jokowi untuk Cucu Terakhir di Syukuran Akikah
Kawanan Begal Sasar Warkop di Jaktim, Pelaku Bacok Penjaga dan Rampas Ponsel
Kripto Ini Bangkit pada 2024, Bagaimana Nasibnya 2025?
4 Tips Memilih Batik yang Cocok dengan Warna Kulit agar Tampil Lebih Menawan dan Elegan
Model Baju Wanita Atasan Batik yang Akan Ngetren di Tahun 2025, Suka yang Mana?
4 Tanda Anda Mengonsumsi Terlalu Banyak Garam, Perhatikan Kondisi Tubuh
Trump Janji Terapkan Hukuman Mati bagi Pemerkosa hingga Pembunuh