Artis-artis Meriahkan Malam Tahun Baru di Molly Malone Irish Pub

Irene Murphy's bakal mengundang teman-temannya sesama artis dalam acara Tahun Baru.

oleh Aditia Saputra diperbarui 30 Des 2014, 18:50 WIB
Diterbitkan 30 Des 2014, 18:50 WIB
Artis-artis Meriahkan Malam Tahun Baru di Molly Malone Irish Pub
Irene Murphy's bakal mengundang teman-temannya sesama artis dalam acara Tahun Baru.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Untuk memajakan regular konsumen dan pelanggan setianya menutup akhir tahun 2014 ini. Perempuan yang aktif di dunia sosialita dan berprofesi sebagai pengusaha resto siap kasih kejutan untuk pelanggannya di Molly Malone Irish Pub di kawasan (Arcadia Plasa Senayan) dan Murphys Irish Pub (Kemang). Pasalnya, acara heboh di tempat hiburan tersebut siap di gelar sang pemilik resto Irene Murphy's di dua tempat usahanya tersebut.

"Acara pas malam tahun baru. Jadi untuk menanti pergantian malam buat tamu yang datang kesini, bisa datang boleh pakai topeng atau tidak. Itu konsep acara pertamanya. Selain live musik di ramaikan oleh 'Superkustik' band kami juga ada penampilan DJ malamnya, "jelas Irene Murphy's saat ditemui dikawasan Kemang Jakarta Selatan Senin (30/12) malam.

"Selain pelanggan regular, terus juga ada undangan VVIP tapi kami belum bisa konfirmasi siapa artisnya yang datang, pokoknya semua kejutan dan wajah mereka dikenal sama masyarakat. Nanti pelanggan regular sebanyak 30 orang itu akan kami ajak naik ke panggung untuk memberikan kesan dan pesannya selama mereka mengunjungi tempat usaha saya, "sambung Irene Murphy's.

Selanjutnya, Irene Murphy's mengatakan dua tempat hangout dengan kapasitas sebanyak 200 orang itu. "Biasanya kalo ditempat lain ada coverage cash nya, apalagi seperti moment malam tahun baru ini. Tapi, untuk moment kali ini pelanggan yang datang bisa memesan makanan dan minuman dan kami siap kasih diskon, "ujarnya sedikit berpromosi.

"Selain itu, sore harinya, kami juga ada acara dinner dari jam 18.00-20.00 wib. Tapi kalau band dan DJ mulai jam 21.00. Tak cuma itu, bagi pelanggan regular, manejemen juga sudah siapkan beberapa doorprize untuk kami kasihkan cuma-cuma. Pokoknya moment tahun baru ini sengaja kami bikin acara yang beda untuk memanjakan pelanggan. Dan kalau mau datang ketempat ini tak harus booking dahulu, tapi datang langsung juga bisa," pungkasnya.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya