Terpikat Kualitas Penyanyi Ini, Ukat S Ciptakan Lagu `Loyo`

Ukat S, kembali menciptakan lagu baru untuk pedangdut Nita Nayaka.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 03 Jul 2015, 16:10 WIB
Diterbitkan 03 Jul 2015, 16:10 WIB
Ukat dan Nita Nayaka
Ukat dan Nita Nayaka

Liputan6.com, Jakarta Nama Ukat S sebagai pencipta lagu dangdut sudah tak asing lagi di blantika musik dandut Tanah Air. Ia juga sudah banyak melahirkan pedangdut-pedangdut yang melambung namanya. Sebut saja Iis Dahlia, Inul Daratista, Dewi Perssik, Uut Permatasari dan lainnya.

Dan kini, ia kembali menemukan bibit baru di dunia musik dangdut yaitu Nita Nayaka. Tak tanggung-tanggung, Ukat pun langsung menciptakan sebuah lagu berjudul Loyo.

Nita Nayaka (liputan6.com/Rommy Ramadhan)

"Itu juga bikinnya spontan, nggak sampai satu hari. Saya hanya lihat karakternya Nita seperti apa, langsung jadi deh lagunya," terang Ukat kepada Liputan6.com, ditemui di kawasan Sunter, Jakarta Utara, baru-baru ini.

Tentu, hal itu disambut dengan senang oleh Nita Nayaka. Apalagi, selama ini dirinya salah satu penggemar berat Ukat S. "Nita tuh ngefans banget sama om Ukat. Waktu pertama ketemu beliau, deg-degan banget, saking senangnya. Aku disuruh nyanyi lagu ciptaannya, dengan pede nya aku nyanyiin lagu Ikhlas," tambah cewek yang sempat ikut ajang pencarian bakat penyanyi dangdut ini.

Nita Nayaka (liputan6.com/Rommy Ramadhan)

Bagi Ketua Koordinator pencipta Lagu Dangdut di Persatuan Artis Musik Melayu-Dangdut Indonesia (PAMMI), Nita Nayaka sudah memiliki karakter yang kuat sebagai pedangdut.

"Nita ini nggak sulit ngebentuknya karena memang sudah berkarakter. Dia punya karisma sebagai penyanyi," tandas Ukat S. Nama Ukat S di dunia dangdut begitu dikenal. Ia adalah hit maker. Banyak lagu ciptaannya yang melejit. Seperti Goyang Dombret, Putri Panggung, Mabok Janda. (Mer)


Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya