Liputan6.com, Jakarta Raisa akan menggelar konser bertajuk Jatuh Hati pada 5 November 2015 dan akan disiarkan langsung di SCTV dari studio Emtek City, Daan Mogot, Jakarta Barat. Demi kesuksesan konser tersebut, Raisa melakukan latihan bersama para bintang tamu yang akan hadir pada konsernya nanti, seperti Kunto Aji dan GAC. Saat latihan, Raisa terlihat santai dengan mengenakan baju putih dan jins robek.
Beberapa lagu dia nyanyikan dengan aransemen baru dan akustik, di antaranya 'MantanTerindah', 'Jatuh Hati', dan 'Teka-Teki'.
Advertisement
"Hari ini buat latihan konser Jatuh Hati. Ini latihan pertama sama bintang tamu, seru banget aku nggak pernah punya kehormatan sebelumnya lagu aku dinyanyikan dengan teman-teman lain. Menyenangkan dan makin nggak sabar," kata Raisa di studio Practice Room, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (3/11/2015).
Baca Juga
Bintang tamu yang direncanakan akan ikut terlibat dalam konser ini di antaranya Afgan, Barsena, GAC, Sandhy Sondoro dan Kunto Aji. "Konsepnya satu jam lagu aku semua diaransemen ulang sama kita dan anak anak band aku. Berapa lagu dibikin duet. Ada GAC nyanyi sendiri, begitu juga dengan Kunto Aji. Akan lebih fresh lagunya," sambung Raisa.
Nantinya Raisa akan menyanyikan 14 lagu dengan aransemen yang berbeda. Raisa menjanjikan kalau penonton akan merasa terhibur atas penampilannya nanti di konser Jatuh Hati Raisa.
"Gimick-nya menurut saya akan duet dengan penyanyi yang lain dan mereka menyanyikan ulang lagu saya dengan aransemen berbeda. Saya yakin penonton mau lihat lagu saya yang diaransemen ulang," tutur Raisa. (Fac/Fei)*