Liputan6.com, Los Angeles - Delapan judul film masuk nominasi Film Terbaik Piala Oscar 2016. Sebelum amplop berisi nama pemenang dibuka di Dolby Theatre, Los Angeles, Amerika Serikat, Minggu (28/2/2016) malam waktu setempat, publik hanya bisa menduga-duga, siapa yang akan menjadi pemenangnya.
Apakah The Big Short, Bridge of Spies, Brooklyn, Mad Max: Fury Road, The Martian, The Revenant, Room, atau Spotlight yang bakal dinobatkan sebagai Film Terbaik tahun ini.
Baca Juga
Kedelapan film yang masuk sebagai nominasi tahun ini, memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Ada Mad Max yang penuh adegan laga, The Revenant yang dramatis, hingga Spotlight yang tenang-tenang menghanyutkan.
Advertisement
Lantas, bagaimana persaingan para nomine untuk kategori paling prestisius di Oscar ini? Simak prediksi pemenang kategori Film Terbaik di Oscar 2016 berikut ini.
The Big Short
The Big Short
Rating Rotten Tomatoes: 88%
Rating Metacritic: 81%
Nominasi Oscar Lainnya: Aktor Pendukung Terbaik, Sutradara Terbaik, Naskah Adaptasi Terbaik, Penyuntingan Terbaik
The Big Short mendapat limpahan pujian dari para kritikus. Pasalnya, film ini dinilai mampu menyajikan satu tema yang berat dan njelimet, yakni krisis finansial Amerika Serikat, menjadi satu tontonan yang begitu ringan.
Ini adalah film pertama yang mengantarkan nominasi Oscar untuk sutradara Adam McKay. Sebelumnya, ia dikenal sebagai sutradara yang kerap menyutradarai film-film komedi yang dibintangi oleh Will Ferrell, seperti Anchorman: The Legend of Ron Burgundy.
Â
Advertisement
Bridge of Spies
Bridge of Spies
Rating Rotten Tomatoes: 91%
Rating Metacritic: 81%
Nominasi Oscar Lainnya: Aktor Pendukung Terbaik, Naskah Asli Terbaik, Musik Score Asli Terbaik, Tata Suara Terbaik, Desain Produk Terbaik.
Steven Spielberg kembali menunjukan kelasnya sebagai sutradara handal lewat film ini. Bridge of Spies adalah sebuah film thriller berbungkus drama dan sejarah yang dikemas secara apik. Deretan pemain pendukung film ini pun tak main-main.
Sejauh ini, Steven Spielberg telah 13 kali dinominasikan sebagai peraih Oscar, dan berhasil memenangkan tiga di antaranya.
Brooklyn
Brooklyn
Rating Rotten Tomatoes: 98%
Rating Metacritic: 87%
Nominasi Oscar Lainnya: Aktris Terbaik, Naskah Adaptasi Terbaik
John Crowley yang bertindak sebagai sutradara film ini, berhasil membawa kembali nostalgia tahun 1950-an dalam Brooklyn. Film yang menampilkan kisah cinta seorang imigran dari Irlandia ini, menghadirkan sebuah cerita yang begitu hangat.
John Crowley, adalah seorang sutradara asal Irlandia, yang sebelumnya mengarahkan film Boy-A. Lewat film ini, ia meraih penghargaan Sutradara Terbaik pada BAFTA TV Award tahun 2008.
Advertisement
Mad Max: Fury Road
Mad Max: Fury Road
Rating Rotten Tomatoes: 97%
Rating Metacritic: 90%
Nominasi Oscar Lainnya: Sutradara Terbaik, Sinematografi Terbaik, Penyuntingan Terbaik, Desain Kostum Terbaik, Tata Rias dan Rambut Terbaik, Tata Suara Terbaik, Penyuntingan Suara Terbaik, Visual Efek Terbaik, dan Desain Produk Terbaik.
Mad Max: Fury Road adalah salah satu pengumpul nominasi Piala Oscar terbanyak tahun ini. Menyajikan adegan laga yang rapat serta gila-gilaan serta aspek teknis yang mumpuni, Fury Road adalah saingan berat dalam Oscar tahun ini.
Film ini lahir dari tangan sutradara George Miller yang memiliki barisan pengalaman penyutradaraan yang panjang. Mulai dari film animasi Happy Feet hingga Mad Max Beyond Thunderdome edisi tahun 1985 yang dibintangi Mel Gibson. Ia telah empat kali masuk dalam nominasi Oscar, dan menang di kategori Animasi Terbaik lewat Happy Feet.
Â
The Martian
The Martian
Rating Rotten Tomatoes: 92%
Rating Metacritic: 80%
Nominasi Oscar Lainnya: Aktor Terbaik, Naskah Adaptasi Terbaik, Tata Suara Terbaik, Penyuntingan Suara Terbaik, Visual Efek Terbaik, Desain Produksi Terbaik.
Kisah astronot Mark Watney dalam The Martian memiliki elemen kuat yang berpadu menjadi satu film yang utuh. Aksi tanpa putus, visual efek yang brilian, juga sisi emosi yang dalam disajikan oleh sutradara Ridley Scott. Ini, adalah nominasi Oscar keempatnya yang mungkin saja, akan membawa Oscar pertama untuknya.
Advertisement
The Revenant
The Revenant
Rating Rotten Tomatoes: 82%
Rating Metacritic: 76%
Nominasi Oscar Lainnya: Aktor Terbaik, Aktor Pendukung Terbaik, Sutradara Terbaik, Sinematografi Terbaik, Penyuntingan Terbaik, Desain Kostum Terbaik, Tata Rambut dan Make Up Terbaik, Tata Suara Terbaik, Penyuntingan Suara Terbaik, Visual Efek Terbik, Desain Produksi Terbaik.
Film ini adalah 'monsternya' Piala Oscar 2016, yang menyabet 12 nominasi sekaligus. Peraih Oscar tahun sebelumnya untuk Sutradara Terbaik, Alejandro G. Iñárritu, kembali ke persaingan Oscar tahun ini.
Informasi yang beredar ke publik,  kru film ini harus berusaha ekstra keras dalam memproduksi The Revenant. Salah satunya adalah karena Alejandro G. Iñárritu berkeras hanya menggunakan cahaya matahari, yang membuat pengambilan gambar hanya bisa dilakukan dalam waktu sangat terbatas.
Room
Room
Rating Rotten Tomatoes: 94%
Rating Metacritic: 86%
Nominasi Oscar Lainnya: Aktris Terbaik, Sutradara Terbaik, dan Naskah Adaptasi Terbaik.
Room memberikan pengalaman menonton yang begitu emosional sekaligus menjejak bumi. Bercerita tentang perjuangan ibu dan anak untuk lepas dari kungkungan yang mempenjara diri mereka, secara fisik maupun mental.
Sutradara Lenny Abrahamson berhasil menerjemahkan skenario dan buku asli yang ditulis oleh Emma Donoghue menjadi sebuah karya yang begitu dekat dengan penontonnya. Ini, adalah nominasi Oscar pertamanya.
Advertisement
Spotlight
Spotlight
Rating Rotten Tomatoes: 93%
Rating Metacritic: 93%
Nominasi Oscar Lainnya: Aktor Pendukung Terbaik, Aktris Pendukung Terbaik, Sutradara Terbaik, Naskah Asli Terbaik, dan Penyuntingan Terbaik.
Film ini, masuk dalam sejumlah daftar teratas film terbaik 2015 pilihan para kritikus. Spotlight aslinya merupakan film investigasi jurnalistik tentang skandal pelecehan seksual yang diangkat dari kisah nyata. Namun tak hanya itu, sutradara memberikan percikan suspense dalam Spotlight, yang menampilkan alur kerja para jurnalis dengan sangat detail.
Spotlight merupakan arahan sutradara Tom McCarthy, yang juga menulis naskah untuk film ini. Sebelumnya, di tahun 2010 ia juga dinominasikan dalam kategori Naskah Asli Terbaik lewat film animasi Up.
Prediksi
Prediksi
The Revenant, adalah pilihan populer untuk Film Terbaik tahun ini. Dan ada banyak alasan yang mendukung film ini agar dapat merebut gelar tersebut. Apalagi, The Revenant juga menjadi Film Terbaik di BAFTA dan Golden Globe. Namun Spotlight yang kuat di segala lini, bisa menjadi kuda hitam dalam Oscar tahun ini.
Â
Advertisement