Liputan6.com, Los Angeles - Demam Pokemon Go kini tengah melanda kaum muda di seluruh dunia. Bahkan, game besutan Nintendo itu disebut banyak membawa pengaruh positif bagi para pemainnya. Belakangan, kabar terbaru menyebutkan kalau game tersebut akan diangkat ke layar lebar.
Seperti disampaikan Deadline melalui IGN, Selasa (12/7/2016), para sineas Hollywood akan membuat Pokemon Go sebagai sebuah film live action untuk yang pertama kalinya. Sebelumnya, Pokemon hanya mampir di bioskop lewat film animasi (anime).
Advertisement
Baca Juga
Kabarnya, Legendary Pictures, studio raksasa yang membuat film-film Batman The Dark Knight Trilogy dan Warcraft tengah berusaha untuk mendapatkan hak cipta film. Namun masih belum ada keputusan yang diumumkan.
Studio Legendary sendiri diketahui sudah lama mengincar franchise Pokemon untuk dijadikan film live action. Sony dan Warner Bros. juga dikabarkan tengah merebutnya seperti laporan yang mencuat pada April 2016.
Laman Deadline juga memberikan sekelumit informasi menarik terkait film Pokemon Go. Disebutkan kalau penulis film Chronicle, Max Landis, tengah mengerjakan skenario film bertema perburuan monster tersebut.
Franchsie Pokemon sendiri awalnya berasal dari video game yang dirilis pada tahun 1996. Pokemon lalu merambah ke dunia televisi Jepang di tahun 1997 melalui rangkaian serial anime televisi. Beberapa film animasi lalu diluncurkan sejak 1998 hingga hari ini.