Begini Perasaan Alvin Faiz Jadi Calon Ayah di Usia 17

Di usia yang masih muda belia, Muhammad Alvin Faiz dan Larissa Chou siap menjadi orangtua.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 07 Nov 2016, 13:40 WIB
Diterbitkan 07 Nov 2016, 13:40 WIB
Alvin Faiz Larissa Chou
Di usia yang masih muda belia, Muhammad Alvin Faiz dan Larissa Chou siap menjadi orangtua.

Liputan6.com, Jakarta - Beberapa bulan lalu, publik sempat dibuat heboh dengan pernikahan dini Muhammad Alvin Faiz dan Larissa Chou. Meski banyak yang kagum, tak sedikit juga yang menyangsikan putra sulung Ustaz Arifin Ilham itu bisa menjadi kepala rumah tangga.

 Muhammad Alvin Faiz dan Larissa Chou. (Ask.fm/Alvin_411)

Namun semua omongan miring itu ditanggapi santai oleh Alvin dan Larissa. Keduanya yakin, usia muda bukan menjadi penghalang bagi mereka untuk menikah.

Buktinya, baru tiga bulan menjalani bahtera rumah tangga, Alvin Faiz dan Larissa Chou sudah diberi amanah. Ya, apa lagi kalau bukan momongan.

Sabtu (5/11/2016) kemarin, Muhammad Alvin Faiz mengumumkan kehamilan Larissa di Instagram pribadinya. Ia mengunggah foto test pack bertanda dua garis merah milik sang istri.

 Muhammad Alvin Faiz, putra Ustaz Arifin Ilham [foto: instagram/alvin_411]

Bagi orang lain, memiliki anak di usia sangat muda mungkin tak mudah. Tapi tidak bagi Alvin. Di usianya yang baru 17 tahun, Alvin mantap menjalankan amanah menjadi calon ayah. Dan ketika sang buah nanti nanti lahir, Alvin Faiz akan genap berusia 18 tahun.

"6 November 2016
Umur pernikahan kami resmi berjalan 3 bulan dan alhamdulilah di usia yang ke 3 bulan ini Allah memberi amanah kehamilan kepada istri, semoga rumah tangga kami makin lancar kedepan dan selamat dunia akhirat, aamiin #NikahMuda #MuslimCouple," ungkap Alvin Faiz di Instagramnya, Minggu (6/11/2016).

 Alvin Faiz dan Larissa Chou

Kabar kehamilan Larissa ini juga disambut antusias oleh Ustaz Arifin Ilham. Bahkan kabar tersebut menjadi pengobat lelah bagi sang mertua usai mengikuti aksi demo 4 November 2016 kemarin.

"Kelelahan dan sakitnya abi semalam hilang seketika setelah mendengar kabar bahwa dirinya akan menjadi kakek muda," cerita Alvin Faiz.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya