Setelah Menikah, Sonam Kapoor Tampil Seksi

Setelah dipersunting Anand Ahuja, begini kegiatan Sonam Kapoor yang dikabarkan akan membuat penggemar merindukannya.

oleh Desika Pemita diperbarui 17 Mei 2018, 18:40 WIB
Diterbitkan 17 Mei 2018, 18:40 WIB
Sonam Kapoor
Setelah dipersunting Anand Ahuja, begini kegiatan Sonam Kapoor yang dikabarkan akan membuat penggemar merindukannya. (AFP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Mumbai: Sonam Kapoor resmi dipersunting Anand Ahuja, 8 Mei 2018. Sonam Kapoor menginginkan pernikahan sederhana.

Namun pada kenyataannya, pernikahan Sonam Kapoor dan Anand Ahuja itu dihelat mewah dan meriah. Terlihat tamu undangan berasal dari kalangan artis Bollywood hingga orang ternama di India, termasuk Katrina Kaif hingga Aishwarya Rai bersama suaminya, Abhishek Bachchan.

Setelah menikah, Sonam Kapoor kembali sibuk dengan kegiatannya sebagai artis dan fashionista.

Kali ini, Sonam Kapoor muncul di Festival Film Cannes 2018 dengan gayanya yang memesona. Bak seorang putri, Sonam Kapoor berjalan di red carpet.

Busana Tradisional

Sonam Kapoor
Sonam Kapoor (AFP)... Selengkapnya

Selama tampil di Cannes 2018, Sonam Kapoor memilih pakaian yang sesuai dengan ciri khasnya. Ia sempat mengenakan lehenga--pakaian tradisional India--yang dimodifikasi.

Sonam Kapoor menampilkan sedikit lekukan tubuhnya. Dengan gaya gaun asimetris yang dikenakan Sonam Kapoor di Cannes 2018.

Putri Cantik

Sonam Kapoor
Sonam Kapoor (Instagram/@bridestory.in)... Selengkapnya

Lalu, Sonam Kapoor memilih gaun berwarna nude dengan bahan tulle. Kali ini, Sonam Kapoor tampil seksi dengan pakaian yang menunjukkan sebagian payudaranya.

Ikut ke Inggris?

Sonam Kapoor dan Anand Ahuja
Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@bridestoday)... Selengkapnya

Kabar lain menyebutkan, setelah menikah, Sonam Kapoor akan ikut Anand Ahuja ke Inggris. Laman Times of India, Kamis (17/5/2018), menulis, Sonam Kapoor dan suaminya telah membeli sebuah hunian di London, Inggris.

Masih Cinta India?

Sonam Kapoor
Sonam Kapoor (Instagram/@bridestoday)... Selengkapnya

Namun, kabar lain mengatakan, Sonam Kapoor akan tetap tinggal di India. Kesibukannya sebagai artis, membuatnya harus sering bepergian, antara Mumbai, India, dan menemui suaminya di Inggris.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya