Liputan6.com, Jakarta - Saat Ozzy Albar ditangkap di kawasan Wolter Monginsidi, Jakarta Selatan, Selasa (11/9/2018) malam, ia langsung dibawa ke kediamannya di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat. Saat itu Achmad Albar, sang ayah, melihat langsung kamar anaknya digeledah polisi.
Polisi pun berhasil mengamankan sisa bungkus sabu lengkap dengan alat isapnya di kamar Ozzy Albar.
Advertisement
Baca Juga
"Pas penggeledahan ada orangtuanya (Achmad Albar)," ujar Kasubdit 2 Dit Narkoba Polda Metro Jaya AKBP, Donny Alexander, saat rilis penangkapan Ozzy Albar di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (13/9/2018).
Selama pemeriksaan, Ozzy Albar diakui sangat kooperatif dengan pihak kepolisian. Begitu pun dengan Achmad Albar, keduanya tidak menyulitkan.
"Kooperatif semuanya," lanjut Donny Alexander.
Â
Resmi Jadi Tahanan
Kini Ozzy Albar resmi menjadi tahanan narkoba Polda Metro Jaya. Saat ini pihak kepolisian tengan mendalami lebih lanjut kasus kepemilikan barang haram dari putra Achmad Albar dari pernikahannya dengan Rini S Bono.
"Karena memang sudah status resmi, kita tahan mulai dari semalam,"Â tambah Donny.
Â
Advertisement
Amankan Narkoba Jenis Ganja
Seperti diketahui, Ozzy Albar ditangkap Satuan Narkoba Polda Metro Jaya bersama teman wanitanya berinisial NB, saat berada di kawasan Wolter Monginsidi, Jakarta Selatan, Selasa (11/9/2018). Polisi mengamankan narkotika jenis ganja seberat 2,66 gram yang ditaruh di saku kantung celana sebelah kanan Ozzy Albar.
Atas perbuatannya, Ozzy Albar diancam hukuman penjara selama empat tahun, sesuai dengan Pasal 111 ayat 1 Undang-Undang Narkotika.