Gagal Menikah 11 April 2020, Jessica Iskandar: Percintaanku Seperti Drama Korea

Jessica Iskandar dan Richard Kyle tak jadi menikah pada 11 April 2020 di Bali.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 13 Apr 2020, 11:00 WIB
Diterbitkan 13 Apr 2020, 11:00 WIB
Tunda Pernikahan, Ini 7 Potret Prewedding Jessica Iskandar dan Richard Kyle
Jessica Iskandar, dan Richard Kyle, tak jadi menikah pada 11 April 2020 di Bali. (Sumber: Instagram/riomotret)

Liputan6.com, Jakarta - Jessica Iskandar dan Richard Kyle terpaksa menunda pernikahan akibat wabah Corona Covid-19 yang melanda Indonesia awal tahun ini. Sebelumnya, pasangan ini merencanakan naik pelaminan pada 11 April 2020.

Meningkatnya jumlah kasus infeksi Corona Covid-19 membuat pemerintah Indonesia menerapkan kebijakan social distancing atau menjauhi keramaian. Mau tak mau, Jessica Iskandar memundurkan jadwal pernikahannya dengan Richard Kyle.

Meski demikian, Jessica Iskandar tak mau larut dalam kekecewaan. Bintang film Dealova dan Kungfu Pocong Perawan ini mengambil hikmah di balik wabah Corona Covid-19.

Seperti Drama Korea

Jessica Iskandar (Foto: Instagram/@inijedar)
Jessica Iskandar (Foto: Instagram/@inijedar)

Jessica Iskandar mengunggah foto kebersamaannya dengan sang buah hati dan Richard Kyle, di akun Instagram, Sabtu (11/4/2020). Di jagat maya, ia mencurahkan perasaannya.

"Percintaan aku seperti drama Korea selalu geregetan sampai ending, kita semangat ya @richo_kyle untuk pelaminan kita di waktu berikutnya," tulis Jessica Iskandar membuka cerita.

 

Bukan Tanggal yang Tepat

Pose Bareng Richard Kyle, Busana Jessica Iskandar Jadi Sorotan
Pose Bareng Richard Kyle, Busana Jessica Iskandar Jadi Sorotan. (dok.Instagram @inijedar/https://www.instagram.com/p/B-EyAa5nYqF/Henry)

Artis kelahiran Jakarta, 29 Januari 1988, ini merasa tanggal yang sudah dipilihnya untuk menikah dengan Richard Kyle tidak pas. "Mungkin 11 April bukan tanggal yang tepat," jelasnya. 

Masih Banyak Hari Indah

[Fimela] Jessica Iskandar
Jessica Iskandar. (Adrian Putra/Fimela.com)

Jessica Iskandar yakin tanggal 11 April 2020 bukan satu-satunya hari indah untuk merayakan cinta bersama sang kekasih dan anak semata wayangnya, El Barack Alexander. "Masih banyak hari indah lainnya," ia menyambung. 

Hikmah di Balik Wabah

Tunda Pernikahan, Ini 7 Potret Prewedding Jessica Iskandar dan Richard Kyle
Jessica Iskandar dan Richard Kyle (Sumber: Instagram/riomotret)

Untuk menyemangati hubungannya dengan Richard Kyle, sahabat Nia Ramadhani ini berpikir positif. "Kita hanya diberikan waktu lebih untuk pacaran dan lebih mengenal. I Love you, yangski. #throwback #dirumahaja," pungkas Jessica Iskandar.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya