Awalnya Cuek, Tissa Biani Sebut Dul Jaelani Kini Jadi Bucin

9 Bulan pacaran kini sikap cuek Dul Jaelani berubah dan menjadi bucin kepada Tissa Biani.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 28 Jun 2021, 14:00 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2021, 14:00 WIB
Tissa Biani dan Dul Jaelani. (Foto: Instagram @tissabiani)
Tissa Biani dan Dul Jaelani. (Foto: Instagram @tissabiani)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Tissa Biani merasakan perubahan yang sangat drastis dari Dul Jaelani, setelah sembilan bulan menjalin hubungan. Kini ia merasakan sang kekasih sangat perhatian kepadanya, setelah sebelumnya sangat cuek di awal pacaran.

Saking cueknya, anak bungsu Maia Estianty dari pernikahan terdahulunya dengan Ahmad Dhani jarang menghubungi dan mengabari dirinya. Bahkan ia merasa hubungannya saat itu sangat kaku.

"(Awal) Dul itu cuek banget, jam 9 malam baru ngabarin guys. Terus pertama kali bener-bener punya pacar yang serius," kata Tissa Biani, dikutip dari kanal YouTube MAIA ALELDUL TV, Minggu (27/6/2021).

Bucin

Main Film Bareng, Ini 8 Potret Mesra Dul Jaelani dan Tissa Biani saat di Balik Layar
Tissa Biani dan Dul Jaelani (Sumber: Instagram/tissabiani)... Selengkapnya

Bintang film KKN Desa Penari melanjutkan, ia selalu berdoa agar sikap cuek sang kekasih bisa berubah. Ternyata doa Tissa Biani terkabul. Kini Dul sangat perhatian kepadanya dan bisa dibilang bucin alias budak cinta.

"Eh tahunya tiba-tiba sekarang jadi bucin," ucapnya.

Tidak Disukai

Dul Jaelani - Tissa Biani (Foto: Instagram/@duljaelani)
Dul Jaelani - Tissa Biani (Foto: Instagram/@duljaelani)... Selengkapnya

Namun, ada beberapa hal yang tidak disukai Tissa Biani dari Dul Jaelani selama berpacaran. Terkadang kekasihnya itu lupa waktu jika sudah bermain game.

"Dul kan sudah dewasa ya, sudah mau 21 tahun, jadi kalau aku sih percaya Dul bisa kontrol diri, kontrol emosi dan tahu mau gimana," ujarnya.

Tak Peka

Dul Jaelani
Bicara soal menikah muda, Dul Jaelani memang sudah berencana sejak lama. Sampai saat ini ia memiliki kekasih,Tissa Biani, keingin tersebut masih ada. Hanya saja belum dilaksanakan dalam waktu dekat. (Instagram/duljaelani)... Selengkapnya

Tissa Biani sudah pernah mengingatkan Dul untuk mengurangi hal tersebut. Sebab hal tersebut bisa mengurangi kepekaan terhadap pasangan.

"Paling yang enggak pekanya itu (kurang suka), karena kalau aku malas ngelarang gitu," katanya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya