10 Potret Eross Candra Gitaris Sheila on 7 di Rumahnya yang Sederhana di Yogyakarta, Asyik Gayanya Bareng Istri dan Anak

Setelah menikah dan memiliki anak, Eross Candra gitaris Sheila on 7 masih menetap dan memiliki rumah di Yogyakarta.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 10 Feb 2023, 21:00 WIB
Diterbitkan 10 Feb 2023, 21:00 WIB
[Bintang] Eross Sheila on 7
Eross Sheila on 7 (Adrian Putra/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta Eross Candra yang dikenal sebagai gitaris Sheila on 7, merupakan sosok musisi yang lahir dan besar di Yogyakarta. Kesuksesan Eross selama menjadi personel Sheila on 7, langsung membuatnya dikenal di seluruh Indonesia.

Tentu saja selama berkarier sebagai anggota Sheila on 7, Eross Candra bersama Duta dan Adam, kerap menetap di Jakarta dan kota-kota lain untuk bermusik. Namun, kesibukan Eross itu tak membuatnya lupa kampung halaman.

Setelah menikah dengan Sarah Diorita pada 29 September 2009, Eross masih menetap di Yogyakarta. Bahkan, kala itu Eross menjalani akad nikah di KUA Sleman, Yogyakarta. Eross dan Sarah telah dikaruniai anak laki-laki yang diberi nama El Pitu Candra.

Terlihat beberapa kali Eross Candra dan Sarah memamerkan kegiatan keluarga kecil mereka selama berada di rumah yang bergaya sederhana di Yogyakarta.

Deretan gaya asyik Eross selama sendirian atau ketika bersama istri dan anaknya pun sempat terabadikan. Seperti apa saja? Berikut deretan potretnya yang kami cuplik dari aku social media sang istri.

1. Main Layangan

Eross Candra di kediamannnya yang unik di Yogya
Eross Candra di kediamannnya yang unik di Yogya (Instagram @sarahcandra)

Salah satu cara seorang Eross Candra menghabiskan waktu saat berada di rumah adalah ketika ia dan putranya bermain layangan di area atap.

Terlihat dalam sebuah video dan beberapa potret yang diabadikan oleh Sarah, Eross dan el Pitu tampak asyik menggerak-gerakkan benang saat sedang beradu layangan.

2. Pamer Bejibun Koleksi

[Fimela] Rumah Eross Sheila On 7
Rumah Eross Sheila On 7 (Instagram/sarahcandra)

Pada potret lainnya, Sarah sempat memamerkan salah satu sudut rumahnya dan Eross yang penuh dengan barang. Rupanya, ada satu ruangan yang menyimpan koleksi bejibun.

Tampak dalam sebuah lemari, Eross dan keluarga meletakkan secara rapi beberapa benda koleksi kesayangan mulai dari CD, DVD, bahkan hingga mainan.

3. Cukur Rambut Anak

[Fimela] Rumah Eross Sheila On 7
Rumah Eross Sheila On 7 (Instagram/sarahcandra)

Dikenal sebagai artis papan atas Tanah Air, Eross pun tetap bersikap kepada sang anak seperti bapak-bapak pada umumnya.

Hal itu terlihat melalui salah satu potret kegiatannya selama di rumah. Eross tampak dengan teliti mencukur rambut anaknya sendiri di salah satu sudut luar rumahnya.

4. Menciptakan Lagu

[Fimela] Rumah Eross Sheila On 7
Eross merupakan anak pertama dari 3 bersaudara dan mempunyai hobi kesenian. Gitaris grup Sheilan On 7 ini juga pencipta lagu paling aktif di grupnya. Ruangan ini, Eross bisa mengaransemen lagu sekaligus merekam instrumen selain gitar, seperti drum, bass, piano, hingga vokal. (Instagram/erosschandra)

Sebagai seorang musisi, terutama di posisi instrumen gitar, tentu menjadi tanggung jawab Eross untuk menciptakan lagu untuk grup musiknya.

Salah satu sisi rumahnya di Yogyakarta pun dijadikan kantor baginya untuk membuat musik dan lagu. Seperti inilah gaya keren Eross saat mengaransemen lagu di sudut rumah yang menjadi kantornya.

5. Mesra Bareng Istri dan Gitar

`
Rumah Eross Sheila On 7 (Instagram/sarahcandra)

Gitar mungkin bisa dianggap sebagai "pasangan" kedua Eross selain sang istri. Sebagai istri musisi, Sarah tentu memaklumi jika sang suami terkadang lebih memilih bersama gitar ketimbang dirinya.

Anggapan itu tampak nyata saat Eross dan Sarah berpose mesra sambil didampingi oleh dua buah koleksi gitar yang ada di rumah mereka.

6. Kompak Bareng Keluarga

Potret Sarah Diorita Istri dari Eross Candra. (Sumber: Instagram/sarahcandra)
Potret Sarah Diorita Istri dari Eross Candra. (Sumber: Instagram/sarahcandra)

Di salah satu sudut rumah Eross terdapat sebuah studio yang tampaknya bukan hanya menjadi tempat untuk bermain musik semata.

Terlihat di salah satu foto, studio tersebut dijadikan Eross dan keluarga sebagai tempat kumpul keluarga sambil memamerkan kekompakan.

7. Keluarga yang Unik

FOTO: Cantiknya Sarah Diorita, Istri Eross Candra yang Jarang Tersorot
Tak jarang, Sarah membagikan momen kebersamaannya bersama sang suami dan anak. Pasangan ini telah dikaruniai seorang putra yang tampan bernama El Pitu Candra. (Liputan6.com/IG/@sarahcandra)

Tak hanya kompak, Eross serta istri dan anaknya pun beberapa kali memperlihatkan momen unik mereka selama di dalam rumah.

Salah satunya adalah pada saat ketiganya mengabadikan momen sambil berpose saling menumpukkan kepala.

8. Ulang Tahun Pernikahan

Eross Candra SO7 dan Sarah Diorita
Eross Candra SO7 dan Sarah Diorita (Sumber: Instagram/sarahcandra)

Eross dan Sarah juga sempat memamerkan momen bahagia mereka saat merayakan ulang tahun pernikahan ke-10.

Rumah yang sederhana, seketika itu juga berubah menjadi tempat yang penuh dengan suasana romantis.

9. Ulang Tahun Anak

Eross Candra SO7 dan Sarah Diorita
Eross Candra SO7 dan Sarah Diorita (Sumber: Instagram/sarahcandra)

Momen perayaan ulang tahun ke-11 putra Eross dan Sarah, El Pitu, juga sempat diabadikan di rumah mereka.

Menggunakan latar belakang salah satu jendela dengan gorden transparan nan sederhana, tak mempengaruhi indahnya keharmonisan keluarga ini.

Sekadar informasi, El Pitu baru saja berusia yang ke-12 pada hari ini (10/2/2023).

10. Kesederhanaan yang Megah

Eross Candra SO7 dan Sarah Diorita
Eross Candra SO7 dan Sarah Diorita (Sumber: Instagram/sarahcandra)

Rumah Eross Candra diketahui masih menyimpan unsur tradisional dan sederhana pada beberapa sudutnya. Namun pada sejumlah bagian ia menghiasnya dengan lukisan yang membuat kediamannya terkesan megah.

Tak hanya itu. Keharmonisan keluarga kecil Eross ini jugalah yang membuat kesederhanaan mereka justru terlihat megah.

Infografis Mengenal 8 Fungsi Keluarga
Infografis Mengenal 8 Fungsi Keluarga. (Liputan6.com/Niman)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya