Liputan6.com, Jakarta Aksi memukau Putri Ariani di America's Got Talent (AGT) 2023 menuai pujian. Putri Ariani tampil membawakan dua buah lagu hingga ia sukses meraih golden buzzer dari Simon Cowell, juri yang dikenal "angker" dalam ajang tersebut.
Bukan tanpa alasan Putri Ariani mengikuti ajang bergengsi pencarian bakat tersebut. Gadis penyandang tunanetra ini mengaku bahagia keinginannya menjadi diva dunia mendapat pujian dari para juri America's Got Talent.
Baca Juga
"Aku ingin ikut AGT untuk menjadi diva dunia," ungkap Putri Ariani ditemui wartawan di Kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (9/7/2203).
Advertisement
"Senang banget, bangga, dan terharu," tambah Putri Ariani.
Putri Ariani Berharap Dapat Mengikuti Jejak Celine Dion ataupun Mariah Carey
Putri berharap dapat mengikuti jejak diva internasional seperti Celine Dion ataupun Mariah Carey. Dengan menjadi diva Dunia, ia ingin menginspirasi banyak orang untuk selalu berjuang meraih mimpi.
"Ingin jadi diva internasional seperti Whitney Houston, Celine Dion, Mariah Carey karena udah ngefans dari dulu. Jadi diva agar putri bisa beri kontribusi pada dunia, menginspirasi teman yang lain untuk berani meraih mimpinya," urainya.
Advertisement
Putri Ariani Pernah Menjuarai Indonesia's Got Talent 2014
Sejumlah ajang pencarian bakat pernah diikuti Putri Ariani. Bahkan, wanita berhijab tersebut pernah menjuarai ajang Indonesian Got Talent (IGT) 2014.
"Putri waktu ikut IgtGt 2014 jadi winner. Putri lanjut lagi di 2017 untuk The Voice Kids season 2," ungkapnya.
Keluarga Mendukung Putri Ariani Meniti Karier di Industri Musik
Putri bersyukur, keluarga mendukung penuh langkahnya meniti karier di industri musik. Termasuk ketika ia memutuskan ikut ajang America's Got Talent 2023.
"Orangtua selalu support, selalu memberikan yang terbaik untuk Putri. Adik-adik Putri juga selalu temanin Putri ke manapun," pungkas Putri Ariani. (Liputan6.com/M. Altaf Jauhar)
Advertisement