Deddy Corbuzier Tanya Pacar Bule Lucinta Luna Soal Status Transgender, Dijawab Dengan Suara Lantang: Dia Itu Wanita Sejak Lahir

Lucinta Luna memiliki pacar bule bernama Artem Boltian alias Alan.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 08 Agu 2023, 18:00 WIB
Diterbitkan 08 Agu 2023, 18:00 WIB
Lucinta Luna memiliki pacar bule bernama Artem Boltian alias Alan (YouTube - Deddy Corbuzier)
Lucinta Luna memiliki pacar bule bernama Artem Boltian alias Alan (YouTube - Deddy Corbuzier)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Lucinta Luna memiliki pacar bule bernama Artem Boltian alias Alan. Keduanya diundang sebagai bintang tamu dalam podcast Deddy Corbuzier, Close The Door.

Dalam podcast tersebut, Deddy Corbuzier menanyakan pacar Lucinta Luna soal status kekasihnya yang diketahui merupakan transgender.

Pria bule berpaspor Ukraina itu merepons pertanyaan Deddy Corbuzier dengan serius. Mimik wajahnya berubah yang semula bersahabat, menjadi tegas saat mendengar pertanyaan yang diajukan mantan mentalist tersebut.

"Kenapa kamu selalu bilang dia transgender?" tanya Alan kepada Deddy Corbuzier. 

 

Pengakuan Alan

Lucinta Luna memiliki pacar bule bernama Artem Boltian alias Alan (YouTube - Deddy Corbuzier)
Lucinta Luna memiliki pacar bule bernama Artem Boltian alias Alan (YouTube - Deddy Corbuzier)... Selengkapnya

Alan yang terlihat kesal dengan pertanyaan Deddy Corbuzier mencoba mengurai apa yang dialaminya selama menjalin asmara dengan Lucinta Luna.

Menurut dia, pertanyaan yang sama diajukan banyak orang terhadapnya. "Karena banyak sekali orang yang mengatakan kepada saya bahwa Luna itu laki-laki, dia adalah transgender," bela Alan.

 

 

Pastikan Lucinta Luna Wanita Tulen

Lucinta Luna memiliki pacar bule bernama Artem Boltian alias Alan (YouTube - Deddy Corbuzier)
Lucinta Luna memiliki pacar bule bernama Artem Boltian alias Alan (YouTube - Deddy Corbuzier)... Selengkapnya

Dengan nada yang terkesan marah, Alan menjelaskan kepada Deddy Corbuzier kalau Lucinta Luna merupakan perempuan tulen.

"Saya mau mengatakan ke semua orang, dia itu wanita sejak lahir! Dan saya mau mengatakan kepada semua orang," Alan membeberkan melalui podcast berjudul NGAMUK DI PODCAST, SUAMI LUCINTA LUNA YAKIN DIA WANITA‼️ yang ditayangkan saluran YouTube Deddy Corbuzier, Selasa, 8 Agustus 2023.

 

 

 

Diwarnai Perdebatan

Lucinta Luna memiliki pacar bule bernama Artem Boltian alias Alan (YouTube - Deddy Corbuzier)
Lucinta Luna memiliki pacar bule bernama Artem Boltian alias Alan (YouTube - Deddy Corbuzier)... Selengkapnya

Aksi Alan menjawab pertanyaan Deddy Corbuzier sempat diwarnai ketegangan. Alan yang tidak terima kekasihnya disebut sebagai transgender, seolah bereaksi merespons tudingan tersebut.

Ia bahkan sempat menghampiri Deddy Corbuzier dan membuat Lucinta Luna menengahi keduanya. "Kenapa kamu selalu bilang dia transgender? Kita datang ke sini untuk cerita soal perasaan kita, bicara soal lamaran, pernikahan kita," Alan menukas.

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya