Dibilang Cewek Matre, Zaskia Gotik Pasrah

Zaskia Gotik pasrah dikatakan cewek matre yang silau dengan harta yang dijanjikan mantan tunangan, Vicky Prasetyo.

oleh Julian Edward diperbarui 10 Sep 2013, 16:55 WIB
Diterbitkan 10 Sep 2013, 16:55 WIB
zaskia-gotik-2-130910c.jpg
Gagalnya pertunangan antara pedangdut Zaskia Gotik dengan Vicky Prasetyo menimbulkan nada sumbang di kalangan masyarakat. Ada yang menyebut Zaskia merupakan cewek matre karena silau dengan harta yang dijanjikan Vicky.

"Orang berhak bicara apa saja. Tapi kalau Neng dibilang cewek matre, apa yang Neng dapat dari dia? Justru Neng percayai dan sayang dia sepenuh hati. Aku nggak perlu imbalan dari dia," jelas Zaskia di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (10/9/2013).

Kemunculan Vicky di muka media memang fenomenal. Pria berusia 29 tahun itu memang mengaku sebagai pengusaha muda, dengan banyak bisnis dan kekayaan melimpah. Tapi, ujung-ujungnya itu semua hanya tipu daya Vicky untuk menjerat korban yang kebanyakan kaum perempuan, termasuk Zaskia.

"Kalau misalnya Neng dapat mobil mewah Mercy atau Lamborghini dua pintu, baru itu terbukti matre," tandas Zaskia. Sebelumnya, pelantun '1000 Alasan' itu juga membeberkan kalau acara pertunangan mewah di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta Pusat, Minggu (1/9/2013) menggunakan uangnya pribadi hampir Rp 400 juta.

Kisah asmara Zaskia Gotik dengan Vicky Prasetyo memang memilukan. Zaskia dilamar Vicky dengan acara yang sangat mewah karena digelar di Hotel Indonesia Kempinski pada 1 September lalu. Namun sehari berselang, terbongkar semua kebobrokan dari sosok Vicky, yang ternyata memiliki nama lengkap Hendiranto.

Beberapa pedangdut cantik seperti Deasy Kitaro, Ade Nurul, Ifa Trio Macan pernah menjadi korban Vicky dan dibohongi janji-jani manis dengan pria berusia 29 tahun itu. Tidak itu saja, Vicky juga ternyat pernah gagal mencalonkan diri menjadi Kepala Desa sebuah kelurahan di Karang Asih, Cikarang Utara, Bekasi, Jawa Barat. Kalah dari pemilihan kades, Vicky kabur, kabarnya ke Singapura, karena ia tak bisa memenuhi janji berupa uang Rp 50 ribu bagi setiap warga yang memilihnya.

Dan klimaksnya, pada Jumat (6/9/2013) Vicky digelandang oleh Kejaksaan Negeri Cikarang karena kasus pemalsuan surat tanah seharga Rp1 miliar. (fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya