Fantastic Four Vs X-Men Menjadi Film Perseteruan Superhero

Kabarnya, film kolaborasi Fantastic Four dan X-Men bakal diperlihatkan berseteru ketimbang bekerjasama.

oleh Liputan6 diperbarui 30 Des 2013, 19:00 WIB
Diterbitkan 30 Des 2013, 19:00 WIB
4-x-men-131230b.jpg
Gencarnya pihak Marvel Comics merilis judul-judul film superhero baik melalui tangan Marvel Studios maupun studio lain, kini bakal semakin ramai. Salah satunya adalah 20th Century Fox yang sedang menangani film-film X-Men dan Fantastic Four.

Belakangan, tersiar bahwa sang studio kini sedang gencar merealisasikan kedua judul itu agar bisa disatukan di layar lebar melalui proyek bertema Fantastic Four Vs X-Men. Namun sayangnya, kabar tersebut masih berupa rumor di internet dan belum ada konfirmasi secara resmi dari pihak terkait.

Dilansir dari The Motley Fool melalui Ace Showbiz, rumor tersebut juga menyebutkan bahwa kedua superhero itu akan diperlihatkan berseteru ketimbang bekerjasama satu sama lain seperti halnya The Avengers.

Lalu, disiarkan juga bahwa proyek filmnya akan diambil dari komik terbitan edisi keempat tahun 1987 yang berjudul Fantastic Four vs. X-Men. Akan tetapi, ada yang menduga bahwa konsepnya akan dipakai sekaligus di film perdana reboot Fantastic Four.

Namun, banyak juga yang memperkirakan kalau proyek perseteruan kedua grup tersebut akan berjalan setelah versi baru Fantastic Four ditayangkan di layar lebar. Sehingga, film perdananya hanya akan memperkenalkan asal-usul kelompok Fantastic Four.

Meskipun begitu, pihak Fox Studios kini benar-benar sedang mengerjakan proyek jembatan antara keduanya. Akan tetapi, ada sebuah pernyataan dari pihak pembuat bahwa film kolaborasi tidak akan digarap. Namun untuk film-film selanjutnya, dipastikan Fantastic Four dan X-Men benar-benar berada di dunia yang sama.

Sosok Simon Kinberg akan memproduseri sekaligus menulis naskah film yang belum memiliki judul tetap ini. Ia pun telah mendapat partner yang cocok, yaitu Josh Trank (Chronicle). Tak hanya sampai di situ, Simon juga bertanggung jawab dalam memenuhi ekspektasi pihak 20th Century Fox untuk menggabungkan dunia Fantastic Four dengan film-film X-Men.

Fantastic Four versi baru ini akan rilis pada 19 Juni 2015 yang akan datang. Sehingga, kini para penggemar bisa lebih tenang setelah mengetahuinya.(Rul)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya