Ingatkan Isu HAM, Dinda Kanya Dewi Ajak Lari 5 Kilometer

Dinda Kanya Dewi mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam acara Run To Remember.

oleh Yazir Farouk diperbarui 29 Jan 2014, 09:45 WIB
Diterbitkan 29 Jan 2014, 09:45 WIB
dinda-kanya-dewi-140129b.jpg

Dinda Kanya Dewi mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam acara Run To Remember. Kegiatan itu diselenggarakan oleh gerakan bernama Barisan Pengingat, di mana para partisipan akan berlari lima kilometer dengan mengangkat isu Hak Asasi Manusia (HAM).

"Ini adalah gerakan untuk mengingatkan sejarah yang kita lupakan mengenai ketidakadilan di negeri ini. Misalnya aktivis Wiji Thukul yang menjadi korban penculikan dan belum ditemukan sampai sekarang," kata Dinda ditemui di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, Selasa (28/1/2014) malam.

Adapun kegiatan itu bakal dilaksanakan pada Minggu (2/2/2014) mulai pukul 07.00 WIB dengan mengambil rute dari halte Glora Bung Karno (GBK) Senayan sampai jalan Imam Bonjol. Penyelenggara membebaskan siapa saja untuk berpartisipasi dalam acara itu.

"Nanti sebelum acara dimulai, saya akan bacakan Piagam Deklarasi Barisan Pengingat juga," ucap mantan kekasih Derby Romero ini.

Dinda pun punya alasan sendiri ingin bergabung dalam gerakan itu. Dia ingin mengingatkan kepada masyarakat bahwa masih ada ketidakadilan di Indonesia yang belum terselesaikan.

"Kenapa aku mau gabung, karena aku merasa ingin juga menjadi barisan pengingat dengan mengingatkan teman-teman, bahwa banyak hal-hal yang masih harus kita pedulikan. Tapi justru kita tidak peduli," jelasnya.(Mer)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya