Liputan6.com, Jakarta - Motorola dikabarkan tengah menggenjot dapur produksi yang ada di perusahaannya. Perangkat baru yang sedang disiapkan perusahaan asal Negeri Paman Sam tersebut untuk meramaikan pasar smartphone dirumorkan bernama Moto G2 atau Moto G+1.
Generasi penerus dari ponsel Moto G itu dilaporkan akan tersedia di pasar pada 10 September mendatang. Informasi itu terungkap dari pengecer yang didapat langsung dari Motorola sebagai produsen perangkat yang menyasar kelas menengah tersebut.
Dikutip dari GSM Arena, Moto G2 atau Moto G +1 sempat muncul di internet dengan beberapa bocoran informasi yang ada di dalamnya. Bocoran itu menyebutkan handset ini akan meluncur dengan layar seluas 5 inci berkualitas 720p.
Sedangkan di bagian dalam ada prosesor quad-core Snapdragon 400 berkecepatan 1,2 Ghz Cortex A7 CPU dan Adreno 305 GPU dipadu RAM 1 GB. Ada pula kamera utama berkualitas 8 MP dan kamera depan 2 MP serta berjalan di atas sistem operasi Android 4.4.4 KitKat.
Diprediksi Moto G2 bakalan dibanderol seharga 250 Euro atau sekitar Rp 3,9 jutaan. Harga tersebut setara dengan dua kali lipat dari banderol yang tersemat di Moto G dan sekitar 25% lebih mahal dari Moto G 4G yang sudah tersedia di pasaran saat ini.
Penjual yang beruntung bakalan mendapatkan stok produk Moto G2 di proses pengiriman pertama pada akhir Agustus. Tapi masih belum diinformasikan apakah para pengecer beruntung tersebut akan bisa menjual perangkat itu sebelum tanggal 10 September.
Bulan Depan, Generasi Penerus Moto G Siap Dirilis
Ponsel yang digadang-gadang bakal jadi penerus Moto G akan tersedia di pasar pada awal September
diperbarui 12 Agu 2014, 14:41 WIBDiterbitkan 12 Agu 2014, 14:41 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Emas Antam Naik Rp 5.000 di Hari Pilkada Serentak, Cek Daftarnya
Prabowo Nyoblos Pilkada Jawa Barat di TPS 008 Bojong Koneng
BRI Beri Akses Pembiayaan dan Pendampingan bagi UMKM di Merauke
Infografis 5 Provinsi Potensi Kerawanan Tinggi Saat Pilkada 2024 dan Lokasi TPS Prabowo, Gibran, Megawati Serta Jokowi
Kumpulan Hoaks Seputar Kecelakaan Transportasi, dari Kapal Laut sampai Kereta Cepat
Kronologi Penerbangan di Bandara Don Mueang Bangkok Tertunda karena Ancaman Bom
Anies Baswedan Sindir Ridwan Kamil-Suswono, Maju Pilkada Jakarta Tapi Nyoblos di Lain Tempat
Fakta Menarik Tari Pendet Bali Kental dengan Filosofi Mendalam
Manchester United Merana, Striker Haus Gol Idamannya Ogah Pindah ke Liga Inggris
SOPHI Dukung Kemenkes Revitalisasi Puskesmas
Tak Terdampak Penurunan Daya Beli, Sarinah Pede Penjualan Naik 20%
Presiden AS: Gencatan Senjata Perang Israel-Hizbullah Lebanon Mulai Rabu Pagi