Liputan6.com, Jakarta - Google kembali diketahui sedang melakukan integrasi layanan mesin pencarian miliknya dengan layanan asisten digital Google Now. Integrasi yang dihadirkan raksasa teknologi itu ialah monitoring dan informasi harga pesawat.
Fitur terbaru bernama Google Flight ini disebutkan akan sangat berguna ketika pengguna menghadapi situasi tak terduga, seperti jadwal pesawat tertunda maupun butuh jadwal tiket penerbangan segera. Google Flight diklaim dapat membantu penggunanya memilihkan harga tiket pesawat termurah.
Dikutip dari laman Engadget, Minggu (28/9/2014), sistem pencarian harga tiket murah dari Google ini tak seperti yang disediakan dalam layanan serupa Kayak ataupun Travelocity. Namun, secara fungsi dan aktivitas yang disajikan kurang lebih sama.
Dari fitur yang hadir di seluruh layanan Google, perusahaan tampak ingin menyediakan kemudahan bagi para pengguna layanan miliknya. Perusahaan itu telah menghadirkan informasi lalu lintas dan alternatif rute jalan yang bisa ditempuhnya dalam aktivitas sehar-hari.
Google juga membantu para pengguna untuk mendapatkan rute angkutan ketika melakukan perjalanan, mencari hotel, dan tempat hiburan yang diingininya lewat Google Now. Kehadiran layanan baru ini melengkapi rangkaian kemampuan asisten digital yang ada di Google tersebut.
Penambahan berbagai kemampuan di Google Now membuat layanan asistensi itu kian membantu penggunanya dari bangun tidur hingga kembali terlelap di atas kasur. Mungkin saja kan?
Google Now Bantu Cari Harga Tiket Pesawat Termurah
Google Now disebutkan akan membantu penggunanya memilihkan harga tiket pesawat termurah.
diperbarui 28 Sep 2014, 16:05 WIBDiterbitkan 28 Sep 2014, 16:05 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Ungkap Tantangan yang Menghadang Indonesia di Masa Depan
Top 3: Kementan Buka Lowongan Petani Milenial 2024 Gaji Rp 10 Juta per Bulan
Fimela Day 2024 Tawarkan Keseruan, Tiket Masuk Senilai Rp700 Ribu Cukup Bayar Rp50 Ribu
Top 3 Islami: Ibadah Mbah Moen Biasa tapi Kenapa jadi Wali? Kisah Mbah Ma'shum Lasem Mimpi Bertemu Nabi Berkali-kali
Memahami Refocusing Adalah: Strategi Anggaran di Masa Pandemi
Cuaca Hari Ini Rabu 27 November 2024: Mayoritas Jabodetabek Berawan Tebal Pada Pagi Hari
13 Tips Agar Suara Bagus dan Merdu Saat Bernyanyi
Lexus LM 500h Cocok Buat Konglomerat yang Butuh MPV Mewah Performa Tinggi
3 Kesalahan Wawancara Kerja, Nomor 1 Sering Dilakukan!
Investor Asing Kabur dari Indonesia di Akhir Tahun, Ada Apa?
Propam Mabes Polri Dikirim ke Semarang Pasca Insiden Pelajar SMA Ditembak Anggota Polisi
Inggris Berencana Integrasikan Kripto dan Keuangan Tradisional