Liputan6.com, Bali - Pecinta fotografi pasti tidak asing lagi dengan teknik light painting. Secara umum, light painting merupakan salah satu teknik fotografi yang menghasilkan exposure dengan dua cara - menggerakkan kamera yang membidik ke sumber cahaya dan menggerakkan sumber cahaya yang dibidik kamera.
Teknik light painting, selain memerlukan kreativitas yang tinggi, juga membutuhkan perangkat kamera dengan spesifikasi tertentu seperti kamera DSLR.
Akan tetapi, sekarang teknik light painting atau dikenal juga dengan istilah light grafitti, bisa dilakukan di kamera ponsel. Adalah Huawei P8, yang kemampuan kameranya bisa mengakomodasi teknik light painting.
Ini tidak mengherankan karena kamera Huawei P8 dibekali beberapa modus pengambilan foto profesional di ruangan minim cahaya dan salah satunya adalah pengambilan foto light painting. Hal tersebut dimungkinkan berkat kehadiran sensor RGBW (Red , Green, Blue, White).
Sensor RGBW ini merupakan yang pertama di dunia. Sensor ini bekerja dengan meningkatkan brightness sampai 32 persen di kondisi pencahayaan dengan kontras tinggi dan mengurangi brightness sampai 78 persen di kondisi minim cahaya.
Di samping itu, kamera Huawei P8 juga mengusung teknologi optical image stabilization mumpuni. Bertempat di kawasan Jimbaran, Bali, Sabtu (29/08/2015) Huawei P8 membuktikan kemampuannya mengambil foto light painting di salah satu rangkaian acara tahunan Fashion TV Indonesia, Summer Daze 2015.
Rangkaian acara ini sengaja digelar supaya para undangan dapat menyaksikan proses kreasi pengambilan foto light painting yang mengagumkan dengan model-model dari Fashion TV Indonesia secara langsung.
(why/isk)
Hasil Foto Light Painting Mengagumkan dari Kamera Huawei P8
Sekarang teknik light painting atau dikenal juga dengan istilah light grafitti, bisa dilakukan di kamera ponsel.
diperbarui 31 Agu 2015, 08:15 WIBDiterbitkan 31 Agu 2015, 08:15 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri-Ciri Kucing Demam yang Perlu Diwaspadai, Kenali Tandanya
Ciri-Ciri Darah Implantasi dan Penanganannya, Kenali Bedanya dengan Menstruasi
Menkum Supratman: Prabowo Ikut Tentukan Nasib Napi yang Akan Diberi Amnesti
Link Streaming Nonton Malaysia Open 2025 Lengkap dengan Jadwalnya
350 Caption Semangat Pagi untuk Memulai Hari dengan Penuh Motivasi
Mark Zuckerberg Tunjuk Bos UFC Dana White Masuk ke Dewan Direksi Meta
VIDEO: Viral! Penemuan Alas Patung Arca saat Pembuatan Jalan Tembus
6 Potret Shin Tae-yong Bareng Anaknya, Shin Jae-won Kecewa dengan Keputusan PSSI
Kisah Perang Tabuk, Pertempuran Terakhir Nabi di Masa Sulit Kaum Muslimin pada Bulan Rajab
Ciri-Ciri Alpukat Matang: Panduan Lengkap Memilih Alpukat Berkualitas
Tanggal 8 November Zodiak Apa? Kenali Karakteristik dan Ramalan Scorpio
Rahasia Bahasa Tubuh Pria yang Diam-Diam Menunjukkan Cinta