Liputan6.com, Yogyakarta - Mahasiswa Indonesia bisa dibilang cukup kreatif dalam menciptakan teknologi baru, khususnya robot. Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta menjuarai Kontes Robot Terbang Indonesia 2015 di lapangan Gading Gunungkidul.
Ketua tim Gadjah Mada Flying Object Research Centre (Gamaforce), Dicky Dectaviansyah, mengatakan robot ini diciptakan oleh tim beranggotakan 9 mahasiswa UGM. Keunggulan robot terbang tersebut bisa mendeteksi api kebakaran bahkan dari ketinggian 10 meter.
"Titik api kemudian dideteksi melalui sensor cahaya. Jika sudah diketahui, air yang ada di kontainer bisa di-drop untuk memadamkan api," kata Dicky di Balairung UGM.
Dicky mengatakan, tim menamai robot ini dengan nama Stalker karena mampu mendeteksi kebakaran dengan daya jelajah sampai 20 kilometer. Stalker dipasangi kamera yang berfungsi sebagai perekam kondisi wilayah yang terkena api.
"Robot ini bisa untuk antisipasi bencana kebakaran hutan," ujarnya.
Dicky mengaku, untuk membuat Stalker ini ia membutuhkan dana dari kampus sebesar Rp 25 juta. Tim bekerja selama delapan bulan untuk membuat Stalker dapat beroperasi.
Tetapi Stalker memiliki kelemahan karena bahan yang digunakan dari stereofoam sehingga masih riskan terjadi kerusakan. "Selain itu juga terbatasnya kekuatan baterai. Waktu untuk terbang menjadi terbatas," ujarnya.
Tim Gamaforce akan terus mengembangkan Stalker agar memiliki daya tahan yang bagus, khususnya saat di udara, sehingga bisa digunakan untuk monitoring lereng Gunung Merapi dari ancaman bencana kebakaran.
(fat/isk))
Mahasiswa UGM Juarai Kontes Robot Terbang
Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta menjuarai Kontes Robot Terbang Indonesia 2015 di lapangan Gading Gunungkidul.
diperbarui 23 Sep 2015, 10:05 WIBDiterbitkan 23 Sep 2015, 10:05 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Begini Jurus Pemerintah Kurangi Pengangguran di Indonesia
Pengamat Pilpres Amerika 2024: AS Tidak Sedang Baik-baik Saja, Make or Break?
VIDEO: Momen Gunawan Sadbor Tetap Joget Meski Sudah Ditahan Akibat Dugaan Promo Judi
AXA Mandiri Bantu Wujudkan Cita-Cita Anak Kuliah
Manchester City Bernapas Lega, Erling Haaland Bebas Cedera dan 4 Pilar Comeback Melawan Sporting CP
VIDEO: Erupsi Gunung Lewotobi, 10 Orang Tewas dan Tim SAR Terus Lakukan Tanggap Darurat
SuperApp BYOND by BSI, Tawarkan Layanan Finansial hingga Spiritual
Aturan Terbaru Penghitungan Upah Minimum Provinsi Segera Terbit
VIDEO: Kreator Konten Sadbor Jadi Tersangka Kasus Judi Online
Kenapa Pilpres di AS Selalu Dilaksanakan Hari Selasa? Ini Alasannya
Resep Minuman Kayu Manis, Solusi Alami Atasi Kolesterol dan Asam Urat
2.384 Rumah Warga Rusak Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki