Liputan6.com, Jakarta - Akhir bulan lalu, studio gim berbasis di Tiongkok mengumumkan akan merilis sebuah gim mobile yang terinspirasi dari Overwatch, yang berjudul Legends of Titan.
Dibuat oleh studio gim bernama 西安火神网络科技有限公司 (Xi'an Vulcan Network Technology Co.), Legends of Titan benar-benar tiruan langsung gim Overwatch besutan Blizzard.
Hal ini terbukti dari video gameplay yang beredar di YouTube. Diunggah oleh Tomac, trailer Legends of Titan ini memperlihatkan gameplay, tampilan antarmuka dan heroes yang mirip dengan gim Overwatch.
Baca Juga
Sekedar informasi, Legends of Titan bukanlah gim pertama yang meniru judul-judul gim besar dan sukses di pasaran.
Tak hanya pengembang asal Tiongkok yang melakukan hal ini, beberapa pengembang besar pun pernah melakukannya. Bedanya, mereka memberikan 'ciri khas' merek sendiri ke dalam gim, tidak meniru habis-habisan.
Ambil contoh gim-gim first-person shooter yang saat ini dirilis, beberapa pihak studio gim mengatakan mereka terinspirasi dengan judul-judul gim seperti Wolfenstein, Quake, hingga Doom dalam pembuatan gim mereka.
Sekadar informasi, Overwatch saat ini sudah dirilis dan dapat dimainkan di PS4, Xbox One dan PC.
(Ysl/Why)