Hebat, Siri Selamatkan Gadis 14 Tahun dari Badai Harvey

Asisten virtual Apple, Siri berhasil menyelamatkan nyawa seorang gadis berusia 14 tahun dari badai Harvey, bagaimana kisahnya?

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 07 Sep 2017, 07:00 WIB
Diterbitkan 07 Sep 2017, 07:00 WIB
Tyler Frank
Tyler Frank, gadis 14 tahun penderita anemia sel sabit, berhasil selamat dari badai Harvey berkat bantuan Siri (Doc: New York Post)

Liputan6.com, Jakarta - Seorang gadis 14 tahun penderita anemia sel sabit, Tyler Frank, berhasil selamat dari badai Harvey berkat bantuan asisten virtual Apple, Siri.

Sebagaimana dikutip Tekno Liputan6.com dari New York Post, Kamis (7/9/2017), Tyler sudah mencoba menghubungi 911 untuk meminta bantuan, tapi panggilan tersebut tidak terjawab.

Ia juga mencoba meminta pertolongan lewat Facebook dan Instagram, tetapi semuanya gagal.

Tyler tidak putus asa. Ia pun mencoba cara lainnya, yakni meminta bantuan Siri. "Aku berpikir, Siri cukup pintar, mungkin bisa meminta bantuan padanya," kata Tyler menceritakan kisahnya.

Pada saat yang sama, sel darah merah gadis kecil itu telah menyumbat pembuluh darah di tubuhnya. Kondisi tersebut membuat oksigen sulit mencapai ke bagian tubuhnya.

Padahal, saat penderita anemia sel sabit mengalami kondisi itu, rasa sakitnya bisa melebihi rasa sakit yang dirasakan perempuan yang hendak melahirkan.

Segera saja, Tyler memberi perintah kepada Siri. "Siri, hubungi regu penyelamat," ujarnya. Tak lupa, Tyler juga memberikan informasi lokasinya ke regu penyelamat dan menyebut, dirinya tengah berjuang untuk hidup.

Kakak Tyler, Joseph, menggendongnya ke arah atap diikuti anggota keluarga lainnya. Ibu Tyler juga meminta regu penyelamat mengevakuasi putrinya yang demam hingga 103 derajat. Sayangnya, regu penyelamat malah mengatakan, mereka hanya bisa mengevakuasi lansia.

"Tyler ada di sana tapi petugas penyelamat malah masuk ke helikopter dan pergi," tutur sang ibu. Hal itu pun membuat sang ibu menangis.

Keesokan harinya, Tyler kembali menghubungi regu penyelamat dengan nomor telepon yang diberikan Siri. Helikopter pun datang menyelamatkannya.

Setelah bertemu dokter di Texas, Tyler dirujuk ke rumah sakit Memorial Hermann di Houston, lalu dipindahkan lagi ke RS Anak Texas.

(Tin/Cas)

Tonton Video Menarik Berikut:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya