Liputan6.com, Jakarta - Pada gelaran Meta Connect di akhir tahun 2025, Meta memperbarui platform asisten kecerdasan buatannya yaitu Meta AI yang memungkinkan pengguna untuk mengobrol secara realtime dengan suara atau mengirimkan foto untuk diedit.
Pembaruan ini akan memudahkan lebih banyak orang mengeksplorasi ide, meningkatkan kualitas chat, dan mencoba hal-hal baru.
Baca Juga
Untuk mengobrol dengan Meta AI di WhatsApp, kamu cukup tekan tombol berbentuk lingkaran 'waveform'. Kamu bisa mengajukan pertanyaan dan Meta AI akan menjelaskan sesuatu yang ingin kamu ketahui.
Advertisement
Saat fitur ini mulai diluncurkan, kamu bahkan dapat memilih dari berbagai pilihan jenis suara, termasuk suara selebriti global. Demikian sebagaimana dikutip dari blog resmi WhatsApp, Senin (17/3/2025).
Sekarang kamu juga bisa mengirimkan foto ke Meta AI. Misalnya, kamu dapat mengambil gambar menu dalam bahasa asing dan meminta terjemahannya, atau mengambil gambar tanaman dan bertanya bagaimana cara merawatnya.
Tak cukup sampai di situ, Meta AI sekarang dapat membantu kamu mengedit foto, seperti menambahkan, menghapus, atau mengganti sesuatu.
Contohnya, kamu bisa menghapus objek asing dari latar belakang atau mengubah warna pada suatu objek untuk melihat sesuatu dalam sudut pencahayaan berbeda.
Mengenal Lebih Dekat Meta AI di WhatsApp
Meta AI menawarkan berbagai fitur menarik yang dapat memudahkan kehidupan digital pengguna. Ia mampu menjawab pertanyaan umum hingga spesifik, memberikan rekomendasi liburan, menerjemahkan bahasa, dan bahkan membuat gambar sesuai perintah.
Selain itu, Meta AI juga berfungsi sebagai asisten pribadi yang membantu meningkatkan privasi dengan mendeteksi spam dan phishing. Ia juga dapat merangkum percakapan panjang dan mengingatkan agenda penting.
Saat ini, Meta AI mendukung beberapa bahasa, termasuk Bahasa Indonesia, Inggris, Arab, Prancis, Hindi, Portugis, Spanyol, Tagalog, Thailand, dan Vietnam.
Advertisement
Cara Mengaktifkan dan Menggunakan Meta AI
Pastikan WhatsApp kamu sudah diperbarui ke versi terbaru. Ini merupakan langkah penting agar fitur Meta AI tersedia di perangkat.
Selanjutnya, temukan opsi Meta AI. Lokasinya mungkin berbeda-beda tergantung versi aplikasi dan perangkat, biasanya di menu pengaturan atau langsung terlihat di daftar kontak.
Setelah menemukannya, aktifkan Meta AI. Kamu mungkin perlu menyetujui beberapa izin sebelum dapat menggunakan fitur ini. Setelah aktif, mulailah percakapan dengan Meta AI dengan mengetik pertanyaan atau instruksi.
Untuk memulai percakapan di grup, ketik '@' di kolom pesan, lalu pilih Meta AI. Untuk percakapan individu, cari Meta AI di daftar kontak. Kirim pesan, dan Meta AI akan merespon dengan cepat dan akurat.
Mengoptimalkan Pengalaman dengan Meta AI
Salah satu fitur menarik Meta AI adalah kemampuannya untuk membuat gambar dari prompt teks. Awali perintah kamu dengan 'Imagine', lalu deskripsi gambar yang diinginkan. kamu bahkan dapat mengubah gambar menjadi GIF dengan mengetik 'Animate It'.
Selain membuat gambar, Meta AI dapat melakukan banyak hal lain sesuai prompt yang kamu berikan. Eksplorasi kemampuannya dan temukan berbagai fungsi yang dapat membantu kamu dalam berbagai aktivitas.
Ingatlah bahwa kemampuan dan fitur Meta AI mungkin akan terus berkembang seiring waktu. Jadi, teruslah menjelajahi dan temukan berbagai kemungkinan baru yang ditawarkan oleh asisten virtual cerdas ini.
Meta AI juga dapat memberikan rekomendasi bisnis yang populer di Indonesia, meskipun saat ini belum bisa menghasilkan uang secara langsung. "Saat ini, Meta AI tidak menawarkan fitur untuk menghasilkan uang langsung melalui WhatsApp," tulis Meta AI saat ditanyai.
Advertisement
Meta Garap Aplikasi Chatbot AI Mandiri?
Meta dikabarkan berencana meluncurkan aplikasi mandiri untuk asisten AI mereka, Meta AI. Hal ini dilakukan guna memperkuat persaingan dengan chatbot AI seperti ChatGPT dari OpenAI dan Gemini dari Google.
Menurut laporan CNBC, aplikasi mandiri Meta AI diprediksi akan dirilis pada kuartal fiskal berikutnya (sekitar April–Juni 2025). Saat ini, Meta AI hanya dapat diakses melalui platform Meta seperti Facebook dan WhatsApp.
Mengutip TechCrunch, Meta juga dilaporkan tengah mengembangkan layanan berlangganan untuk Meta AI. Layanan ini disebut akan menawarkan fitur tambahan yang belum diumumkan. Sejauh ini, rincian harga layanan ini pun belum diketahui.
Dengan lebih dari 700 juta pengguna aktif bulanan, Meta AI menjadi bagian penting dari strategi Meta untuk memperkuat posisinya di bidang AI. Perusahaan ini juga aktif merilis model AI terbuka seperti Llama, yang diharapkan mampu membangun ekosistem saingan bagi OpenAI.
Sementara itu, sebelumnya diungkap kalau Meta berencana menggelar konferensi pengembang bertajuk LlamaCon pada akhir April. Konferensi pengembang ini akan berfokus pada pengembangan teknologi AI.
Dalam beberapa bulan terakhir, Meta memang semakin gencar memperkuat persaingannya di industri kecerdasan buatan (AI).Â
Infografis 4 Rekomendasi Chatbot AI Terbaik. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Advertisement
