332,4 Juta Nama Domain Terdaftar di Internet pada Penghujung 2017

Hingga akhir Desember 2017, jumlah nama domain yang ada di internet mencapai 332,4 juta nama domain.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 24 Feb 2018, 12:00 WIB
Diterbitkan 24 Feb 2018, 12:00 WIB
Ilustrasi Situs Web, Internet, Website. Kredit: FirmBee via Pixabay
Ilustrasi Situs Web, Internet, Website. Kredit: FirmBee via Pixabay

Liputan6.com, Jakarta - Per 31 Desember 2017, sebanyak 332,4 juta nama domain telah terdafar di internet. Domain-domain tersebut terdaftar di nama domain tingkat atas atau top-level domains (TLD).

Menurut perusahaan global dalam industri nama domain, VeriSign, pada kuartal keempat 2017, terdapat peningkatan sebanyak 1,7 juta nama domain TLD (Top-Level Domain) di internet.

Berdasarkan keterangan tertulis VeriSign yang diterima Tekno Liputan6.com, Sabtu (24/2/2018), peningkatan 1,7 juta nama domain yang terdaftar secara global itu menandakan ada pertumbuhan sebesar 0,5 persen dibandingkan kuartal ketiga 2017.

Dibandingkan kuartal ketiga 2017, ada peningkatan nama domain sebanyak 0,5 persen. Sementara, jumlah registrasi nama domain tumbuh hingga 0,9 persen dari tahun ke tahun.

TLD yang menggunakan domain .com atau .net mengalami pertumbuhan pada kuartal keempat 2017. Berdasarkan data, jumlah keduanya mencapai sekitar 146,4 juta nama domain yang terdaftar dalam basis nama domain.

Jumlah ini mewakili pertumbuhan sebesar 2,9 persen dari tahun ke tahun. Sampai dengan 31 Desember 2017, nama domain berbasis .com yang terdaftar mencapai 131,9 juta nama, sementara nama domain berbasis .net yang terdaftar mencapai 14,5 juta nama.

Sementara itu, selama kuartal keempat 2017, tercatat ada 9 juta total nama domain .com dan .net baru yang terdaftar.

Sebagai perbandingan, pada kuartal keempat 2016, tercatat ada 8,8 juta total nama domain baru .com dan .net yang terdaftar.

Nama Domain Terbanyak Berdasarkan Zona

Internet
Ilustrasi internet. (Doc: CNET)

Berdasarkan data VeriSign, pada kuartal keempat 2017, 10 TLD teratas sesuai besaran zona antara lain adalah:

1. .com dengan jumlah 131, juta

2. .cn (Tiongkok) sebanyak 21,4 juta

3. .tk (Tokelau) sebanyak 19,9 juta

4. .de (Jerman) sebanyak 16,3 juta

5. .net sebanyak 14,5 juta

6. .uk (Inggris Raya) sebanyak 12,1 juta

7. .org sebanyak 10,3 juta

8. .info sebanyak 6,4 juta

9. .ru (Federasi Rusia) sebanyak 6,2 juta, dan

10. .nl (Belanda) sebanyak 5,8 juta.

Domain Terbanyak Berdasarkan Kode Negara

Ilustrasi internet
Ilustrasi internet.

Beda lagi dengan registrasi nama domain kode negara tingkat atas (ccTLD) yang jumlahnya sekitar 146,1 juta pada kuartal keempat 2017.

Ada peningkatan sebanyak 1,4 juta pendaftaran nama domain atau naik 1,0 persen dibandingkan kuartal ketiga 2017.

ccTLD meningkat sebanyak sekitar 3,4 juta registrasi nama domain atau 2,4 persen dari tahun ke tahun. Sementara, per 31 Desember 2017, berikut adalah ccTLD berdasarkan besaran zona:

1. domain .cn (Tiongkok) 21,4 juta

2. domain .tk (Tokelau) 19,9 juta

3. domain .de (Jerman) 16,3 juta

4. domain .uk (Inggris Raya) 12,1 juta

5. domain .ru (Rusia) 6,2 juta

6. domain .nl (Belanda) 5,8 juta

7. domain br (Brasil) 3,9 juta

8. domain .eu (Uni Eropa) 3,8 juta

9. domain .fr (Prancis) 3,1 juta

10. domain .au (Australia) 3,1 juta

(Tin/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya