Ditinggal Istri dan Sahabat, Warganet Kuatkan Ifan Seventeen Lewat Medsos

Kepergian orang-orang terkasih yang sehari-hari menemani Ifan membuat warganet mengucapkan duka cita sekaligus menyemangati pria 35 tahun ini melalui media sosial, termasuk lewat Twitter.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 25 Des 2018, 09:52 WIB
Diterbitkan 25 Des 2018, 09:52 WIB
[Fimela] Ifan Seventeen dan Istri
(Instagram/ifanseventeen)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Rasa sedih dan duka cita masih meliputi korban dan keluarga korban tsunami Banten dan Lampung Selatan, tak terkecuali vokalis band Seventeen, Riefan Fajarsyah atau yang kerap disapa Ifan.

Ifan yang saat terjadinya musibah tsunami tengah mengisi acara employee gathering bersama band Seventeen, kehilangan sahabat-sahabat sekaligus istri tercinta.

Beberapa hari terakhir, unggahan Ifan Seventeen di Instagram pun ikut membuat warganet sedih dan patah hati, turut merasakan kepedihan pelantun Jaga Hatimu ini.

Kepergian orang-orang terkasih yang sehari-hari menemani Ifan membuat warganet mengucapkan duka cita sekaligus menyemangati pria 35 tahun ini melalui media sosial, termasuk lewat Twitter.

Bahkan, #ifanseventeen pun menjadi salah satu trending topic di linimasa Twitter, lengkap dengan berbagai cuitan dari warganet.

Pantauan tim Tekno Liputan6.com di linimasa Twitter, Selasa (25/12/2018), pengguna dengan nama @AsepDahrodji misalnya, mencuitkan, "#ifanseventeen, salahsatu lelaki kuat yang ada di negeri ini. Al Fatihah untuk Bani, Herman dan Andi beserta korban tsunami banten. #SeventeenBerduka," cuitnya.

Pengguna lain dengan akun @Aliviaaisyi pun mencuitkan, ikut berbelasungkawa untuk Ifan Seventeen. Dia menyemangati dan menyebut Ifan harus tetap kuat.

Demikian juga dengan pemilik akun @adehabibie05 yang menyebut, apa yang dialami dirinya tak ada apa-apanya dibandingkan dengan yang dialami Ifan Seventeen.

Warganet Perih Lihat Medsos Ifan Seventeen

[Fimela] Ifan Seventeen dan Istri
(Instagram/ifanseventeen)... Selengkapnya

Warganet ikut bersedih untuk Ifan Seventeen yang ditinggal istri dan sahabat-sahabatnya di band Seventeen.

Ifan pun beberapa hari terakhir memang rajin meng-update Instagramnya. Misalnya saja saat mengetahui teman-temannya jadi korban tsunami, momen saat mencari sang istri, hingga saat membawa pulang jenazah istrinya.

Banyak yang memuji Ifan Seventeen adalah lelaki yang kuat dan tegar setelah apa yang dialaminya.

Doa Warganet

(Foto: Dok PLN)
Kondisi jalan usai tsunami anyer (Foto: Dok PLN)... Selengkapnya

22 Desember jadi hari yang menyedihkan untuk Indonesia, gelombang tsunami menyapu kawasan Banten, Pandeglang, dan Lampung Selatan. 

Warganet pun berduka. Ucapan duka dan doa pun mengalir di media sosial Twitter.

Pantauan tim Tekno Liputan6.com, Minggu 23/12/2018), #PrayForAnyer dan Lampung bertengger di trending topic Indonesia pada pagi hari ini.

Berikut beberapa ucapan duka dan doa yang mengalir untuk Anyer dan Lampung:

"Turut berduka cita atas musibah tsunami di Anyer. Stay safe everyone #PrayForAnyer," tulis @fhanny_me.

"#PrayForAnyer It breaks our heart (again)," kicau @ayulooo.

"Temen-temen yg di lampung pesisir, pandeglang, carita, dll. Staysafe ya," demikian twit dari pengguna dengan akun @nindyrestu.

(Tin/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya