Top 3 Tekno: Bocoran Wujud Galaxy S10 Curi Perhatian

Berikut tiga berita terpopuler kanal Tekno Liputan6.com edisi akhir pekan, tepatnya Sabtu (5/1/2019).

oleh Jeko I. R. diperbarui 06 Jan 2019, 14:00 WIB
Diterbitkan 06 Jan 2019, 14:00 WIB
Galaxy S10 konsep
Foto smartphone konsep yang diduga merupakan desain Galaxy S10 (Foto: Twitter @VenyaGeskin1)

Liputan6.com, Jakarta - Bocoran bodi smartphone terbaru Samsung, Galaxy S10, beredar di internet. Artikel ini menjadi artikel yang paling mencuri perhatian pembaca kanal Tekno Liputan6.com pada akhir pekan, Sabtu (5/1/2019).

Tak cuma itu, ada juga dua artikel lain yang diburu pembaca, antara lain seperti spesifikasi Xiaomi Mi 9 dan probe Tiongkok, Chang'e-4, yang berhasil mendarat di sisi tergelap Bulan.

Untuk lebih lengkap, yuk intip ketiga berita tersebut berikut ini.

1. Foto Bodi Samsung Galaxy S10 Bocor di Internet?

Samsung diprediksi bakal meluncurkan smartphone flagship terbarunya beberapa bulan ke depan, yakni Galaxy S10.

Selain informasi tentang beberapa fitur desain Galaxy S10, masih belum ada warganet yang benar-benar mengetahui seperti apa smartphone tersebut.

Namun, berkat pemberi bocoran Evan Blass, kita mungkn akhirnya mengetahui bakal seperti apa Galaxy S10.

Dikutip dari posting-an Evan Blass (@evleaks) di akun Twitter-nya, Sabtu (5/1/2019), tampak bagaimana tampilan bodi smartphone yang diduga milik Samsung Galaxy S10 "Beyond 1".

Selengkapnya baca di sini

2. Inikah Spesifikasi Xiaomi Mi 9?

Bocoran spesifikasi smartphone terbaru di internet, bukan lagi hal yang mengejutkan dan pernah dialami para vendor. Kali ini, hal serupa terjadi pada Xiaomi.

Dilansir GSM Arena, Sabtu (5/1/2018), sejumlah spesifikasi smartphone terbaru Xiaomi, Mi 9, beredar di ranah maya.

Berdasarkan bocoran yang ada, smartphone ini akan memiliki tiga kamera belakang dengan sensor utama 48MP, kemudian juga ada 12MP dan kamera 3D TOF.

Selengkapnya baca di sini

3. Probe Tiongkok Berhasil Mendarat di Sisi Tergelap Bulan

Probe luar angkasa milik Badan Antariksa Tiongkok (CNSA), Chang’e-4, akhirnya berhasil mendarat di Bulan pada Kamis pagi (3/1/2019). 

Dilansir Business Insider, Sabtu (5/1/2019), CNSA mengungkap kalau Chang’e-4 mendarat di kawah Von Karman.  

Rover dari probe tersebut akan bergerak ke wilayah kutub selatan Bulan, Aitken Basin, yang menjadi wilayah tergelap di sana. 

Aitken Basin sendiri memiliki rentang jarak 1.550 mil. Wilayah ini terbentuk akibat hantaman yang berlangsung sejak 3,9 miliar tahun yang lalu.

Selengkapnya baca di sini

(Jek/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya