Liputan6.com, Jakarta - Gim terbaru garapan Hideo Kojima, Death Stranding, terkonfirmasi akan tersedia di platform Steam dan Epic Games.
Hal ini menyusul peluncuran awal yang menyebutkan bahwa Death Stranding akan tersedia secara eksklusif untuk PS4 saja.
Baca Juga
Mengutip twit dari akun resmi Kojima Productions (@KojiPro2015_EN), Rabu (13/11/2019), Death Stranding akan tersedia di kedua platform itu pada awal musim panas 2020. Pre-order gim itu mulai berlangsung per Sabtu (9/11/2019).
Advertisement
#DEATHSTRANDINGPCupdate!Thank you for your great responses! The PC version of DEATH STRANDING, will be on Steam and Epic Games for early Summer 2020 release.Pre-order starts today! Steam - https://t.co/XbkbuAs2Tf Epic Games Store - https://t.co/zkzSgHBrP2#kojimaproductions
— Kojima Productions (@KojiPro2015_EN) November 8, 2019
Sebelumnya peluncuran Death Stranding tercoreng oleh kabar yang kurang menyenangkan. Sony telah melayangkan gugatan keras terhadap pebisnis di Rusia karena telah membocorkan informasi tentang Death Stranding.
Karena hal tersebut, Sony menuntut perusahaan itu untuk membayar kerugian sekitar 1 juta Rubel atau sekitar Rp 220 juta. Demikian yang dikutip dari Gogconnected.
Hideo Kojima Raih Dua Penghargaan dari Guinness World Records
Diwartakan sebelumnya, Hideo Kojima, baru saja mendapatkan penghargaan bergengsi dari Guinness World Records.
Tak tanggung-tanggung, sosok yang sering disebut sebagai bapaknya seri Metal Gear Solid itu mendapatkan dua penghargaan.
Dikutip dari laman DualShockers, Hideo Kojima mendapatkan dua penghargaan dari Guinness World Records Jepang dengan akun Twitter dan Instagram paling banyak di follow.
— 小島秀夫 (@Kojima_Hideo) November 10, 2019
Pada saat penyerahan penghargaan, follower Twitter Kojima sudah mencapai 2,813,385. Sementara akun IG-nya di-follow sebanyak 888,539.
Hideo Kojima pun menuliskan twit berikut foto kedua penghargaan yang dia terima di sela-sela kesibukannya keliling dunia mempromosikan Death Stranding.
(Why/Isk)
Advertisement