[VIDEO] Nokia Jelek-jelekan Kelemahan iPad Lewat Iklan

Nokia mengkritik layar iPad yang sulit terbaca di bawah sinar matahari, berbeda dengan tablet Nokia Lumia 2520 yang terlihat jelas.

oleh Dewi Widya Ningrum diperbarui 27 Des 2013, 15:31 WIB
Diterbitkan 27 Des 2013, 15:31 WIB
nokia-131227b.jpg
... Selengkapnya

Setelah Microsoft, sekarang giliran Nokia yang meledek produk iPad milik pesaingnya -- Apple. Dalam sebuah iklan video di situs YouTube, Nokia menyerang tablet iPad yang diklaim memiliki kekurangan.

Dalam iklan tersebut Nokia mengklaim bahwa tablet Lumia terbarunya, yaitu Lumia 2520, dapat digunakan dalam kondisi cahaya terang dan cocok untuk penggunaan di luar ruangan.

Meskipun tidak menyebutkan iPad secara langsung, namun tablet yang digunakan oleh beberapa karakter dalam iklan tersebut mirip dengan iPad Air. Iklan tersebut dibuat untuk menyoroti keunggulan visibilitas Lumia 2520 di bawah sinar matahari dan mengkritik layar iPad yang sulit terbaca di bawah sinar matahari.

Iklan tersebut mengambil latar di sebuah taman cerah di mana seorang wanita mengajak anjingnya untuk berjalan-jalan menggunakan tablet mirip iPad. Namun, wanita ini begitu terganggu oleh sinar matahari saat ia melihat layar iPad, dia pun jadi tidak punya waktu untuk bermain dengan hewan peliharaannya.

Anjing itu lalu menjelajahi daerah di sekitar taman, mencari-cari orang yang mau bermain dengannya. Namun sayang semua orang yang ia hampiri kesulitan melihat layar tablet mereka yang tak bisa terbaca di bawah sinar matahari. Mereka harus berteduh agar dapat melihat layar dengan jelas.

Namun akhirnya anjing itu menemukan seorang pria yang menggunakan tablet Lumia 2520. Layar tablet ini jauh lebih jelas dan dapat dibaca di bawah sinar matahari langsung. Ia pun memesan pizza untuk semua orang secara online melalui Lumia 2520.

Anjing itu tampak senang bermain dengannya di taman dan iklan berakhir dengan sebuah pesan: "Get out and play. The Nokia Lumia 2520 with full screen and best outdoor readability", yang artinya kurang lebih: "Keluarlah dan bermain. Nokia Lumia 2520 dengan layar penuh dan terbaik dibaca di luar ruangan."

Tablet Nokia 2520 disebut-sebut merupakan tablet terakhir Nokia sebelum akhirnya divisi Devices and Services milik Nokia diakusisi oleh Microsoft. (dew)


Baca juga:
Di Iklan Baru, Microsoft Ledek iPad Ribet Digunakan
Microsoft Sindir Kekurangan Tablet iPad Lewat Iklan



Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya