Bayi Terbungkus Kotak Sepatu Ditemukan Warga di Tumpukan Kayu

Warga Kampung Cibitung, Telaga Asih, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat menemukan bayi yang terbungkus kotak sepatu.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Agu 2015, 09:02 WIB
Diterbitkan 01 Agu 2015, 09:02 WIB
20150801-Bayi-Bekasi
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Bekasi - Warga Kampung Cibitung, Telaga Asih, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat menemukan bayi yang terbungkus kotak sepatu di atas tumpukan potongan kayu bakar.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Sabtu (1/8/2015), bayi berjenis kelamin laki-laki yang diduga terlahir secara prematur tersebut  ditemukan di belakang rumah warga dalam kondisi mengalami dehidrasi akibat terkena sinar matahari.

Aparat Polsek Cikarang Barat hingga kini masih melakukan penyelidikan dengan mencari siapa pelaku yang tega membuang bayi tak berdosa itu.

Kini bayi laki-laki yang memiliki berat 2 kilogram dan panjang 46centimeter ini menempati alat inkubator Unit Gawat Darurat (UGD) Rumah Sakit Daerah Kabupaten Bekasi. (Mar/Ans)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya