VIDEO: Polisi Tembak Mati Paman Sandera 2 Balita di Tarakan

Sejumlah polisi dibantu TNI yang tiba di lokasi sempat berupaya membebaskan kedua sandera lewat negosiasi.

oleh Liputan6 diperbarui 05 Apr 2017, 03:26 WIB
Diterbitkan 05 Apr 2017, 03:26 WIB
Penyanderaan 2 Balita di Tarakan
Penyanderaan 2 Balita di Tarakan (Liputan 6 SCTV).

Liputan6.com, Tarakan - Seorang pria menyandera dua balita di Kelurahan Karang Anyar Pantai, Kecamatan Tarakan Barat, Tarakan, Kalimantan Utara. Penyanderaan dilakukan oleh Fatahullah yang juga merupakan paman dari kedua balita tersebut.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Selasa (4/4/2017), sejumlah polisi dibantu TNI yang tiba di lokasi sempat berupaya membebaskan kedua sandera lewat negosiasi. Namun, cara tersebut gagal lantaran penyandera melawan dan berupaya menyerang petugas.

Bahkan, pelaku semakin kalap setelah polisi melepaskan tembakan peringatan. Hal ini membuat polisi terpaksa menembak penyandera. Penyandera pun akhirnya tewas dan langsung dievakuasi.

"Jadi setelah tembakan peringatan, dua kali, kemudian dia mau memasukkan pisau ke anak kecil tadi," jelas Wakapolres Tarakan Kompol Rizky Fara Sandi.

Sebelumnya, penyandera juga sempat melukai seorang kerabatnya bernama Ernawati hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Hingga kini, polisi masih mendalami kasus penyanderaan ini. Dugaan sementara, penyanderaan dilatarbelakangi persoalan keluarga. Sedangkan dugaan lainnya menyebut penyandera mengalami gangguan kejiwaan.

Saksikan penyanderaan dua balita di Tarakan selengkapnya berikut ini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya