Liputan6.com, Jakarta Rombongan pembawa api Asian Games 2018 sudah mendarat di Lanud Adi Sutjipto, Jogyakarta, Selasa (17/7/2018) . Pesawat Boeing yang membawa rombongan melewati perjalanan sejauh 7.300 km dengan kawalan lima pesawat tempur T-50i Golden Eagle.
Rencananya, kirab obor Asian Games 2018 akan mengelilingi tujuh pulau, 18 provinsi, dan 53 kota di seluruh Tanah Air.
Advertisement
Baca Juga
TNI Angkatan Udara akan membawa api obor Asian Games 2018 mengelili Indonesia dalam Pawai Obor Asian Games bersama tim Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC) sejauh 18 ribu kilometer.
"TNI AU sudah membawa api Asian Games dari India dan akan melanjutkan perjalanan ke sejumlah wilayah di Indonesia dari Solo, ke Malang, Bali, Lombok, Sorong, Raja Ampat, Makassar, Banjarmasin, Aceh, Pekanbaru, Padang, Jambi, sampai Jakarta," kata Kepala Staf TNI Angkatan Udara Marsekal Yuyu Sutisna di Yogyakarta, seperti dilansir Antara.
TNI AU, lanjut Yuyu, mengerahkan 16 tim yang dipimpin Marsekal Pertama Eko Dono dalam penerbangan api obor Asian Games ke-18 dari New Delhi di India hingga ke Yogyakarta lalu mengelilingi Indonesia.
"Kami sudah menyiapkan semua yang dibutuhkan, baik pesawat, personel dan pengawalan," kata Yuyu.
Simbol Pengamanan
Pengawalan pesawat Boeing 737-500 pembawa api obor Asian Games 2018 dengan lima pesawat tempur T-50i TNI AU, menurut Yuyu, menjadi simbol pengamanan pawai obor hingga ke Jakarta.
Kepala tim TNI Angkatan Udara yang membawa api dari New Delhi, Marsekal Pertama Eko Dono mengatakan pesawat Boeing 737-500 sempat mendarat di Chennai, India untuk mengisi bahan bakar sebelum melanjutkan perjalanan menuju Lanud Halim Perdana Kusuma di Jakarta.
"Dinamika di lapangan itu persoalan koordinasi saja dengan para petugas di India. Tapi, kami sudah menjelaskan kegiatan ini juga mengeratkan hubungan kedua negara dan mereka mengerti," kata Eko Dono.
Advertisement
Simulasi Penerbangan
Eko mengatakan tim TNI AU sudah melakukan simulasi penerbangan di Lanud Halim Perdana Kusuma sebelum mengambil api Asian Games dari India.
"Kami ada 16 personel yang bertugas, tujuh diantaranya bertugas di dalam pesawat bersama tim INASGOC. Tapi, penjagaan api di lentera di dalam pesawat dilakukan tim INASGOC," kata Eko.
TNI AU, lanjut Eko, akan melanjutkan perjalanan pawai obor Asian Games bersama tim INASGOC ke 18 provinsi di Indonesia sebelum obor diserahkan kepada Presiden Joko Widodo di Istana Negara pada 17 Agustus.