Liputan6.com, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan meminta PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) membuka penerbangan rute Lombok-Sumbawa. Sebelumnya, rute itu diterbangi PT Merpati Nusantara Airlines (Persero) yang kini sudah berhenti terbang.
"Saya minta Garuda menerbangi Sumbawa besar, kota itu cukup besar. Tadinya dilayani Merpati tapi tidak dilayani lagi," kata Dahlan usai menghadiri rapat pimpinan di Kantor Jasindo, Jakarta, Rabu (30/4/2014).
Namun agar bisa terbangi rute tersebut, lanjut Dahlan, Garuda harus meminta izin dari Kementerian Perhubungan. Tapi Kementerian Perhubungan telah memilih maskapai lain.
Dahlan pun melakukan pembicaraan dengan Menteri Perhubungan dan Garuda mendapat izin untuk menempuh rute tersebut namun harus dengan cara resmi.
"Tapi menentukan rute Kemenhub, kemenhub tidak plot itu untuk Garuda, saya menemui Menteri Perhubungan verbal ketemu di sidang kabinet. Resminya Garuda mengajukan surat permintaan dulu," ungkapnya.
Untuk menerbangi rute tersebut, Dahlan pun mengusulkan agar Garuda menggunakan pesawat Merpati yang mangkrak, namun pihak Garuda menolak karena pesawat Merpati tidak bersetifikasi fisik terbang FAA.
"Garuda ke sana dia punya ATR, tolonglah Merpati banyak yang nganggur, disewa saja nanti sedikit-sedikit untuk karyawanya. Garuda menjawab oh nggak bisa Pak karena nggak ada sertifikat FAA. Kenapa tidak berani menerbangkan? Takut reputasi garuda turun gara-gara itu," pungkasnya.
Dahlan Minta Garuda Terbangi Rute Lombok-Sumbawa
Menteri BUMN Dahlan Iskan meminta PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) membuka penerbangan rute Lombok-Sumbawa.
diperbarui 30 Apr 2014, 19:26 WIBDiterbitkan 30 Apr 2014, 19:26 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kata Polisi soal Peluang Budi Arie Dipanggil Terkait Kasus Judi Online yang Libatkan Pegawai Komdigi
Cara Tepat Menurunkan Demam Anak dengan Kompres dan Perawatan Lainnya
7 Menu Lezat Diet Telur untuk Turunkan Berat Badan dalam Seminggu
Ini Pemenang Aplikasi Pemesanan Perjalanan Terbaik di Asia versi World Travel Tech Awards 2024
Cara Efektif Mengatasi Diare pada Anak, Makanan yang Harus Ibu Berikan
Profil Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Pilkada Gorontalo 2024
Jokowi Masih Cawe-cawe di Pilkada 2024, Pengaruhnya Masih Signifikan?
Tips Diet Sehat: Panduan Lengkap Menurunkan Berat Badan dengan Aman
Bidik Posisi Manajer Permanen Timnas Inggris, Lee Carsley Pilih Bertahan di FA
Tim Pemenangan RIDO Sebut Ada Dugaan Pembagian Sembako dan Amplop Secara Masif oleh Paslon Lain di Masa Tenang
Nonton Teaser Series Waktu Kedua: Kisah Cinta Kimberly Ryder dan Jerome Kurnia yang Terhalang
Tanda-Tanda Retinoblastoma pada Anak Sejak Dini