Liputan6.com, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengharapkan kepastian mengenai nama pengganti Direktur Utama Pertamina dalam waktu dua minggu ke depan.
Hal itu dikatakan Dahlan mengingat masih akan menyerahkan keputusan mengenai siapa yang menjadi orang nomor satu di perusaaan energi terbesar di Indonesia tersebut ke Presiden.
"Ya tunggu 1-2 minggu lagi lah," kata Dahlan di Bekasi, Rabu (20/8/2014).
Mengenai keputusan presiden, Dahlan berharap Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono untuk langsung melakukan koordinasi dengan presiden terpilih usai keputusan Mahkamah Konstitusi besok mengenai pengganti Karen.
Rekomendasi presiden mengenai nama pengganti Karen menjadi sangat penting mengingat Pertamina adalah perusahaan penyumbang devisa terbesar bagi negara.
"Ginilah ini besok siapa presiden baru kan sudah jelas, saya berharap Pak Presiden melakukan komunikasi pada presiden terpilih untuk bisa saja kemungkinannya presiden terpilih menyerahkan ini pada presiden sekarang, bisa juga Pak SBY berunding sama presiden terpilih soal calon namanya," paparnya.
Untuk membantu presiden dalam mengambil pilihan tersebut hingga kini Dahlan mengaku sudah mengantongi dan akan diajukan ke presiden setidaknya tiga nama yang dianggapnya cocok menggantikan Karen.
"Mungkin ada tiga orang, saya hanya bertugas untuk mengusulkan saja, biarkan yang putuskan bapak Presiden," pungkasnya. (Yas/Gdn)
Dahlan Ingin Keputusan Pengganti Bos Pertamina Dua Minggu Lagi
Untuk membantu presiden dalam mengambil pilihan pengganti Karen, Dahlan telah ajukan tiga nama.
diperbarui 20 Agu 2014, 17:51 WIBDiterbitkan 20 Agu 2014, 17:51 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Mengatasi Jerawat di Pipi: Panduan Lengkap untuk Kulit Bersih dan Sehat
Cara Mengatasi Kucing Keracunan: Panduan Lengkap untuk Pemilik Hewan Peliharaan
Sherly Tjoanda Unggul Quick Count di Pilkada Malut, Siap Wujudkan Impian Mulia Mendiang Benny Laos
Pemegang Saham Bakrie & Brothers Restui Private Placement Rp 855 Miliar
Cara Menjaga Kesehatan Mental: Panduan Lengkap untuk Hidup Seimbang
PPN 12% Batal Berlaku 2025? Ini Kata Dirjen Pajak
350 Quote Bisnis Inspiratif untuk Memotivasi Pengusaha
Cara Membuat Dimsum Ayam Udang: Resep Lengkap dan Tips Jitu
Sempat Hiatus, Alma Margana Comeback Lewat Single Cintaku Runtuh yang Menceritakan soal Patah Hati
VIDEO: Hilux Terjang Motor dan Mobil di Cipondoh Tangerang, 10 Kendaraan Rusak dan 3 Luka
Bank Mandiri Gandeng Tzu Chi Luncurkan Kartu Kredit Donasi dan Layanan Filantropi
Soal RUU Jasa Konstruksi, Apa Saja yang Krusial?