Liputan6.com, Jakarta - Ratusan Petugas Stasiun Bahan Umum (SPBU) mendatangi Kantor Kementerian ESDM. Kedatangan mereka untuk menuntut pencabutan kebijakan pelarangan penjualan premium di jalan tol sebagai bagian dari pengendalian Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi.
Pantauan Liputan6.com, Senin (22/9/2014) di Kantor Kementerian ESDM, para pekerja SPBU tersebut mengenakan baju seragam berkelir merah yang biasa digunakan saat bertugas melayani penjualan BBM di SPBU.
Koordinator Lapangan aksi massa yang menamakan dirinya Paguyuban Pedagang Rest Area Jalan Tol Tangerang-Jakarta KM14, Pandu mengatakan, kebijakan pelarangan penjualan premium di jalan tol telah berdampak pada pemberhentian hubungan kerja (PHK) beberapa pekerja di rest area SPBU jalan tol.
Menurutnya, jika kebijakan tersebut terus dijalankan maka SPBU di tempat istirahat (rest area) jalan tol juga akan merugikan SPBU karena penurunan omzet.
"Kebijakan pengendalian premium di reast area SPBU tol sudah tidak efektif," kata Pandu disela aksi ujuk rasa.
Karena kebijakan yang mulai diterapkan mulai Agustus tersebut menimbulkan kekhawatiran, Pandu bersama ratusan rekannya meminta kebijakan tersebut dicabut.
"Kami meminta Wamen, dan Kepala BPH Migas segera mencabut kebijakan pengendalian BBM subsidi jenis premium di area tol," pungkasnya. (Pew/Gdn)
Ratusan Petugas SPBU Geruduk Kantor Kementerian ESDM
pelarangan penjualan premium di jalan tol telah berdampak kepada PHK beberapa pekerja di rest area SPBU jalan tol.
diperbarui 22 Sep 2014, 13:19 WIBDiterbitkan 22 Sep 2014, 13:19 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Rata-Rata Usia Pemain Timnas Indonesia di Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024, Siap Saingi Lawan Tangguh
Apa Itu Asst Supervisor: Peran Krusial dalam Manajemen Perusahaan
Penembakan Dekat Kedutaan Besar Israel di Yordania, Pelaku Tewas Ditembak
Tips Rambut Tebal: 41 Cara Efektif Menebalkan dan Menyehatkan Rambut
70Mai Tawarkan Dashcam Murah di GJAW 2024, Harga Tak Sampai Rp 800 Ribu
Viral Wanita Berbibir Sumbing Tapi Bersuara Merdu, Komentar Tompi Jadii Sorotan
Mainkan Peran Ganda dalam Dear Hyeri, Intip 4 Drama Shin Hye Sun dari Melodrama Hingga Romcom
Intip, Profil Singkat Paslon Pilgub 2024 Nusa Tenggara Barat
Bungkusan Rokok Tanpa Merek Punya Alasan Kesehatan, tapi Ancam Ekonomi?
Begini Cara Kerja Bandar Judi Online yang Bikin Pemain Ketagihan Meski Sering Kalah!
Doa Mensucikan Diri dari Haid Sesuai Syariat, Panduan Lengkap
Apa Itu BKD Dosen: Panduan Lengkap Beban Kerja Dosen