Liputan6.com, Jakarta - PT Freeport Indonesia (PTFI) belum mengantongi Surat Persetujuan Ekspor (SPE) dari Kementerian Perdagangan. Saat ini SPE masih dalam proses penerbitan.
Presiden Direktur PT Freeport Indonesia Maroef Sjamsoeddin mengatakan, meski sudah mendapat rekomendasi ekspor dari Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), sampai saat ini SPE belum dikantonginya.
"SPE dari Perdagangan belum keluar. Baru rekomendasi ekspor dari sini (Kementerian ESDM)," kata Maroef di Kantor Direktrat Jenderal Mineral dan Batubara, Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu (29/7/2015).
Maroef mengungkapkan, karena belum mendapat kepastian SPE perusahaan tambang asal Amerika Serikat tersebut belum melakukan persiapan pengapalan. Namun, jika SPE telah terbit Freeport langsung melakukan pengapalan konsentrat.
"Kami belum pegang jadwal, itu kan tergantung dari jadwal kapal juga. Begitu kemendag keluarkan SPE, pengapalan jalan," tuturnya.
Menurut Maroef, Freeport telah memenuhi syarat mendapat perpanjangan ekspor, membayar sisa jaminan kesungguhan pembangunan fasilitas pemurnian dan pengolahan konsentrat ke negara sebesar US$ 20 juta.
"Sudah dibayar. Tidak mungkin keluar rekomendasi kalau belum bayar," pungkasnya. (Pew/Ndw)
Freeport Belum Kantongi Surat Persetujuan Ekspor
Freeport belum mengantongi Surat Persetujuan Ekspor (SPE) dari Kementerian Perdagangan.
diperbarui 29 Jul 2015, 21:51 WIBDiterbitkan 29 Jul 2015, 21:51 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ragam Tips Hidup Sehat dan Bahagia untuk Meningkatkan Kualitas Hidup
Anak usaha MedcoEnergi Berhasil Catat 5 Tahun Tanpa Lost Time Injury
Tips Susah Tidur yang Efektif Dilakukan, Bantu Atasi Insomnia
Peran Ayah dalam Kehidupan Anak Perempuan, Pengaruhnya Besar untuk Membangun Masa Depan Anak
Niat Sholat Jenazah Laki-Laki dan Tata Caranya, Penting Dipahami Setiap Muslim
Tips Booking Hotel Murah, Cocok untuk Travelling Hemat
Bungkus Rokok Polos Ancam Nasib 99.177 Pekerja di Jawa Tengah, Mayoritas Wanita
ASUS Zenbook S 14 OLED (UX5406), Laptop Tipis Premium dengan Performa Tinggi dan Desain Elegan
Profil Mary Jane Terpidana Mati Asal Filipina, Kini Berharap Pulang Usai 12 Tahun di Penjara
Pramono-Rano dan Anies Baswedan Kumpul Bareng Ulama dan Habib, Berpose Tiga Jari
Perlukah Anak 3 Tahun Masuk Sekolah? Ini Penjelasannya
12 Tips Agar Bisa Menabung Setiap Hari dengan Konsisten dan Efektif