Liputan6.com, Jakarta - PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) bekerja sama dengan PT Pos Indonesia (Persero) untuk mendistribusikan dan menjual gula kristal putih (GKP). Kerja sama ini bertujuan untuk menjaga kestabilan stok dan harga gula nasional.
"Demi terjaganya stok gula nasional serta kestabilan harga gula nasional sehingga dapat membantu masyarakat atau konsumen untuk mencukupi kebutuhannya akan gula dengan harga terjangkau, PPI dan Pos indonesia sepakat untuk bekerja sama," kata Direktur Utama PPI, Dayu Padmara Rengganis dalam keterangannya, Jumat (9/10/2015).
Dayu mengatakan, perusahaan pelat merah ini mendapatkan penugasan untuk menjaga pasokan dan harga gula berdasarkan Surat Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) No. S-333/MBU/06/2015 pada tanggal 12 Juni 2015 tentang Pembelian Gula dalam Rangka Pembentukan Stok Gula Nasional da Stabilisasi harga gula. Untuk tahun ini, BUMN ini akan mendistribusikan 200 ribu ton gula GKP.
"PPI sebagai stabilisator harga GKP lewat konsep benchmarking harga untuk seluruh Indonesia," kata dia.
Sekadar informasi, penandatanganan tersebut dilakukan oleh Direktur Utama PPI, Dayu Padmara Rengganis, dan Pelaksana Tugas Direktur Utama Pos Indonesia, Poernomo. Dalam nota kesepahaman itu, PPI selaku pihak pertama adalah pemilik GKP yang akan dilakukan penjualan ke masyarakat.
Sementara itu, Pos Indonesia akan menyediakan sistem penyaluran dan penjualan GKP seperti pengangkutan, gudang penyimpanan GKP milik PPI, dan tempat yang diperlukan. (Yas/Gdn)
Pasarkan Gula Kristal Putih, PT PPI Gandeng Pos Indonesia
PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) mendapatkan penugasan untuk menjaga pasokan dan harga gula.
Diperbarui 09 Okt 2015, 14:24 WIBDiterbitkan 09 Okt 2015, 14:24 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Model Gamis Layer atau Bertumpuk, Modis dan Elegan
Saksikan FTV Kisah Nyata Sore Spesial di Indosiar, Rabu 23 April Via Live Streaming Pukul 16.00 WIB
Bikin Haru, Ayah Mertua Pakai Kostum Unik saat Wisuda S3 Putri Menantunya di UGM
Tarif Listrik Tak Naik sampai Juni 2025, PLN Pastikan Pelayanan Optimal
VIDEO: Gubernur Jateng: Pemerintah akan Relokasi Warga Terdampak Tanah Bergerak Brebes
Fokus : Pelamar Kerja di Batam Membeludak hingga Ada yang Terjatuh ke dalam Parit
9 Rekomendasi Film Korea Romantis Terbaru yang Wajib Ditonton, Klasik dan Bikin Baper
Rekomendasi Wisata Bandung untuk Liburan Keluarga yang Seru dan Edukatif
Tingkatkan Perekonomian Masyarakat Luwu, Masmindo Serap 70 Persen Tenaga Kerja Lokal
Polisi: Hasil Tes Urine, Fachri Albar Positif Gunakan Beberapa Jenis Narkoba
Screen Reader Bantu Peserta Disabilitas Raih Mimpi dalam UTBK 2025
Satgas Anti Premanisme Turun Tangan Atasi Ormas yang Ganggu Pembangunan Pabrik BYD Subang