Orang Kaya Sering Sembunyikan Kebiasaan Ini

Secara garis besar orang kaya memilih untuk tidak menghambur-hamburkan uang mereka.

oleh Liputan6 diperbarui 30 Apr 2016, 13:15 WIB
Diterbitkan 30 Apr 2016, 13:15 WIB
Ilustrasi Orang Kaya
(Foto: The Richest)

Liputan6.com, Jakarta - Sebenarnya tidak ada cara yang benar-benar khusus untuk menjadi kaya. Bila Anda bertanya pada berbagai ahli, maka mereka akan menjawab secara garis besar untuk tidak menghambur-hamburkan uang bila ingin menjadi kaya. Sebenarnya alasan satu ini cukup masuk akal.

Bila ingin menjadi kaya, maka Anda harus pintar mengatur keuangan. Bagaimana pun juga, orang yang memiliki banyak uang mengetahui cara untuk menabung agar bisa membeli hal-hal yang diinginkan kemudian hari.

Mereka sama sekali tidak masalah untuk hidup dalam kesederhanaan. Namun tidak hanya itu saja, melansir dari gobankingrates.com, Sabtu (30/4/2016) berikut adalah ulasan mengenai keuangan yang sering disembunyikan para orang kaya.

1. Gaji mereka bukan segalanya

Bekerja di suatu perusahaan dan mengandalkan gaji dari situ saja tidak akan membuat Anda menjadi kaya. Orang kaya punya cara mereka sendiri untuk mengembangkan kekayaannya.

Penting bagi para orang kaya untuk membuat uang mereka bertambah banyak dari waktu ke waktu. Pendapatan meningkat dari sumber pasif, bukan aktif. Investasi yang menghasilkan pendapatan pasif termasuk di dalamnya.

2. Memanfaatkan waktu, bukan kesempatan

Tidak akan ada yang pernah tahu kapan musibah akan menimpa seseorang. Orang kaya menyadari betul hal ini sehingga mereka akan berusaha memanfaatkan segala waktu yang mereka miliki.

Memang melihat kesempatan adalah hal yang harus dimiliki para orang cerdas untuk menggapai kekayaan. Namun bila seseorang tidak memiliki kemampuan untuk melihat kesempatan tersebut, maka mereka harus memanfaatkan waktu yang mereka miliki untuk terus bekerja keras.

Menuliskan tujuan

3. Menuliskan tujuan mereka di kertas

Mungkin Anda sering mendengar mengenai orang kaya yang selalu membuat prioritas mereka. Tetapi bukan hanya itu, orang kaya senang menuliskan tujuan mereka di atas kertas.

Dengan begitu pemikiran mereka tidak hanya sekedar terlintas di kepala, tetapi juga menjadi tujuan hidup. Daftar tersebut akan dilengkapi dengan cara-cara untuk mencapai tujuan tersebut.

4. Memahami nilai dibanding harga

Menurut manajer portofolio senior di Arlington Capital Management, Justin J. Kumar, orang kaya memiliki tiga sahabat yaitu pengacara, akuntan dan penasihatnya.

Orang kaya cenderung menggunakan hukum dan kode pajak untuk keuntungan mereka ketika mencari tahu bagaimana memaksimalkan kekayaan untuk beberapa generasi. Mereka tidak takut menghabiskan uang untuk mendapat nasihat.

5. Jarang makan di luar

Orang yang peduli dengan uang jarang terlihat pergi ke kedai kopi mahal. Mereka akan menyimpan uangnya untuk membeli hal yang lebih berguna.

Penulis Paul Sullivan dan rekannya, Brad Klont, melakukan penelitian pada perbedaan kebiasaan belanja. Kebanyakan orang lebih senang untuk tidak belanja hal-hal aneh untuk mereka gunakan pada masa pensiunnya. (Shabrina Aulia Rahmah/Ahm)

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya