Terminal 3 Bandara Soetta Jadi Lokasi Selfie Para Penumpang

Sebagian besar penumpang menyempatkan diri swa foto (selfie) di beberapa sudut Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta.

oleh Ilyas Istianur Praditya diperbarui 09 Agu 2016, 09:49 WIB
Diterbitkan 09 Agu 2016, 09:49 WIB
Dirut Garuda Tinjau Penerbangan Perdana di Terminal 3 Ultimate
Dirut Garuda Indonesia, Arif Wibowo selfie bersama calon penumpang Garuda Indonesia pada penerbangan perdana di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Selasa (9/8). (Liputan6.com/Immanuel Antonius).

Liputan6.com, Tangerang - PT Angkasa Pura II (Persero) resmi mengoperasikan Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten. Pengoperasian Terminal 3 ini menjadi perhatian para calon penumpang yang sudah mulai berdatangan sejak pukul 23.00 WIB pada Senin (8/8/2016).
 
Sebagian besar penumpang menyempatkan diri swa foto (selfie) di beberapa sudut terminal 3. "Mumpung jadi yang pertama menggunakan terminal 3 ini, jadi kita harus foto dulu," kata calon penumpang, Kurniawan saat berbincang dengan Liputan6.com usai selfie dengan beberapa rekannya di Tangerang, Selasa (9/8/2016).

Dia mengaku, satu kebanggaan bisa menjadi penumpang dengan penerbangan perdana. Saat itu Kurniawan berencana terbang ke Makasar. Penerbangan Garuda Indonesia dengan rute Jakarta-Makasar-Jayapura pada hari ini dijadwalkan lepas landas pukul 01.20 WIB.
 
Penumpang lain yang melakukan hal serupa Indah Kurniasih. Indah mengaku sudah berfoto lima kali di sudut yang berbeda dalam area check in island. "Ya kapan lagi, kalau baru dioperasikan kan fotonya bisa kita pajang di sosmed (sosial media)," celetuk dia yang saat itu menunggu penerbangan ke Pontianak.
 
Tak hanya mereka berdua, dari pantauan di lokasi, sejumlah calon penumpang yang ada di ruang tunggu pun juga nampak berfoto-foto.‎ Ruang tunggu sendiri berada di lantai dasar, sementara ruang keberangkatan ada di lantai 2.
 
Meski baru beroperasi sebagian, nampak sejumlah gerai makanan dan pakaian sudah mulai berjualan. Nampak beberapa diantaranya tengah menata tempat sebelum rencana dibuka hari ini. (Yas/nrm)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya