Bos PLN: Dunia Tak Kiamat Meski Proyek 35 Ribu MW Meleset

Dirut PLN Sofyan Basir menyatakan penyelesaian pembangkit listrik juga sesuai dengan kebutuhan.

oleh Pebrianto Eko Wicaksono diperbarui 01 Sep 2016, 15:51 WIB
Diterbitkan 01 Sep 2016, 15:51 WIB
Dirut PLN Sofyan Basir
Dirut PLN Sofyan Basir

Liputan6.com, Jakarta Direktur Utama PT PLN (Persero) Sofyan Basir menyatakan meski kapasitas listrik hanya mencapai 25 ribu Mega Watt (MW) dari target program listrik 35 ribu MW namun sudah ada penambahan kapasitas hingga 2019.

Ia mengatakan, setiap tahun ada penambahan pasokan listrik baru sebanyak 5 ribu MW. Angka itu lebih tinggi dari sebelumnya hanya 2 ribu-3 ribu MW per tahun.

"Begini, bukan berarti nanti kiamat kalau 35 ribu MW ini tidak jadi. Selama ini berapa per tahun, 2-3 ribu per tahunnya. Kalau 25 ribu sudah naik 5 ribu per tahun," kata Sofyan, di gedung DPR, Jakarta, Kamis (1/9/2016).

Sofyan menuturkan, tidak tercapainya target 35 ribu MW pada 2019 karena menyesuaikan pertumbuhan ekonomi. Jika pertumbuhan ekonomi meningkat PLN akan menyelesaikan pembangunan sisa pembangkit yang belum beroperasi.

"Yang punya PLN saya simpan, kalau pertumbuhan ekonomi bagus, industri banyak ya saya lepas," ujar Sofyan.

Sofyan mengungkapkan, PLN sebenarnya ingin pemba‎ngkit listrik yang masuk dalam program 35 ribu MW beroperasi sesuai target. Akan tetapi untuk mengoperasikan pembangkit harus sesuai dengan kebutuhan. Karena itu, Sofyan berharap pertumbuhan ekonomi terus meningkat.

‎"Saya juga ingin 35 ribu habis, itu keinginan Presiden juga. Tapi kalau fakta permintaan menurun, jadi harus rasional saja. Jadi jangan disalahkan, kalau masyarakat tidak menyerap bagaimana? Yang penting jangan 2-3 ribu MW per tahun, tapi 5 ribu per tahun," tutur Sofyan. (Pew/Ahm)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya