Liputan6.com, Jakarta Harga emas berakhir menguat pada penutupan perdagangan Kamis kemarin. Pembaruan kebijakan dari The Federal Reserve yang dianggap dovish untuk kebanyakan investor membantu kenaikan harga emas.
Melansir Marketwatch, Jumat (28/7/2017), harga emas pada penutupan perdagangan kemarin berada di level tertinggi sejak pertengahan Juni.
Emas untuk pengiriman Agustus naik US$ 10,6 atau 0,9 persen untuk menetap di level US$ 1.260 per ounce, tertinggi sejak 14 Juni lalu, menurut data yang dikeluarkan oleh FactSet. Sementara harga perak untuk kontrak September naik 11,4 sen atau 0,7 persen ke level US$ 16,673 per ounce.
Kenaikan harga emas ini kunci utamanya karena dolar menyentuh level terendah selama lebih dari setahun. Pelemahan dolar sendiri disebabkan oleh pernyataan kebijakan dari Bank Sentral The Fed.
Meski begitu, indeks dolar menguat tipis, naik 0,2 menjadi 93,9 setelah sebelumnya menyentuh 93,15.
"Mata uang adalah titik belok yang penting dan harus diperhatikan jika Anda berdagang emas," ujar Bill Baruch, Kepala Strategis Pasar di iiTRADER.
Pasalnya, komoditas tersebut banyak dijual dengan mata uang dolar, hubungan antara komoditas dengan mata uang tersebut biasanya terbalik, karena pergerakan di unit A.S. dapat mempengaruhi minat konsumen tersebut dari pembeli yang menggunakan mata uang yang lebih lemah.
Harga Emas Naik ke Level Tertinggi
Harga emas berakhir menguat pada penutupan perdagangan Kamis kemarin
Diperbarui 28 Jul 2017, 06:45 WIBDiterbitkan 28 Jul 2017, 06:45 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Megawati Usulkan Konferensi Asia Afrika Jilid II, Bahas Kondisi Global dan Kemerdekaan Palestina
Sinovac Jawab Kekhawatiran soal Efek Jangka Panjang Pasca 4 Tahun Vaksin Covid-19
Perputaran Uang Judol Rp1.200 Triliun, DPR RI Minta Pemerintah dan Aparat Bersikap Tegas
Polisi Tangkap Satu Buron Pelaku Pembakaran Mobil Polisi di Depok
Pramono Minta Lebaran Betawi Digelar hingga Tingkat Kota dan Kabupaten
Hentikan Penyelidikan Kasus Kematian Mahasiswa UKI, Kapolres Jaktim Dilaporkan ke Propam Polri
Mengenal Basilika Santa Maria Maggiore, Tempat Pemakaman Paus Fransiskus
Patung MH Thamrin Dipindah ke Museum, Jakarta Akan Buat Versi Baru Lebih Besar di Jalan Thamrin
Pramono Ajak Warga Jakarta Ikut Earth Hour, Padamkan Listrik Serentak Mulai Pukul 20.30 WIB
Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK, Belum Pernah Dilaporkan ke LHKPN
Wakil Ketua DPR Usulkan Peningkatan Layanan dan Fasilitas Kantor Imigrasi Samarinda
Gibran: Hilirisasi Bukan Cuma Membangun Pabrik dan Milik Pengusaha Elit