Harga Daging Ayam Dipatok Rp 38 Ribu per Kg

Harga daging ayam terpantau fluktuatif di pasar tradisional.

oleh Athika Rahma diperbarui 15 Nov 2019, 13:13 WIB
Diterbitkan 15 Nov 2019, 13:13 WIB
Daging ayam potong segar di Pasar Slipi
Daging ayam potong segar di Pasar Slipi. Dok: Tommy Kurnia/Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta - Harga daging ayam terpantau fluktuatif di pasar tradisional. Berdasarkan pantauan Liputan6.com, harga bervariasi mulai dari Rp 35 ribu hingga Rp 38 ribu per kilogram (kg).

"Harga dada (fillet) Rp 50 ribu per kg, ayam per ekor Rp 35 ribu per kg," ujar Willy (35) kepada Liputan6.com di Pasar Tomang Barat, Jakarta Barat, Jumat (15/11/2019).

Untuk bagian lain, paha ia jual seharga Rp 40 ribu per kg, tulang seharga Rp 12-13 ribu per kg, kulit Rp 25 ribu per kg, dan ati ampela seharga Rp 2.500 sepasang.

Ketika ditanya apakah harga ayam akan menanjak saat Hari Raya Natal, Willy belum dapat menjawab secara pasti. "Tergantung pasokan," ucapnya.

Harga ayam terpantau naik di tempat usaha milik Amin (53). Ia menyebut harga ayam perlahan-lahan mulai naik, pedagang pun ogah mengambil barang dan pembelian dari konsumen juga lesu.

"Itu barang kosong semua," ucap Amin seraya menunjuk lapak di sekitar. "Ada barangnya, tapi pedagang gak berani ambil karena harganya mahal," ujarnya.

Di tempatnya, fillet dijual seharga Rp 55 ribu per kg, lalu bagian sayap Rp 35 ribu per kg. Sementara ampela dijual seharga Rp 2.500 - Rp 3.000, kulit ayam dijual Rp 25 ribu per kg, dan kepala Rp 15 ribu per kg.

Beralih ke daging sapi, harga di Pasar Tomang Barat terpantau stabil meski menjelang natal. Harga daging tetap Rp 120 ribu per kg, bagian iga Rp 90 ribu per kg, dan bagian untuk sop juga seharga Rp 90 ribu per kg.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Usai Demo, Harga Ayam di Tingkat Peternak Berangsur Naik

Penjual dan pembeli daging ayam di Pasar Tomang Barat.
Penjual dan pembeli daging ayam di Pasar Tomang Barat. Dok: Tommy Kurnia/Liputan6.com

Anjloknya harga ayam hidup di tingkat peternak membuat asosiasi peternak ramai berunjuk rasa meminta kenaikan harga ke Pemerintah.

Sekretaris Jenderal Gabungan Organisasi Pengusaha Peternak Ayam Nasional (Gopan) Sugeng Wahyudi mengatakan, pada hari ini unjuk rasa mereka telah membuahkan hasil.

Demo yang pada Kamis lalu (5/9) menuntut kenaikan harga ayam hidup dari semula anjlok ke level terendah di Jawa Tengah sebesar Rp8.000 per kilogram, (Kg) kini berhasil naik berkisar Rp2.000-Rp3.000 per kg.

"Harga ayam per hari ini, ada kenaikan jika dibandingkan dengan sebelum demo. Ada kenaikan sekitar Rp2.000-Rp3.000 untuk daerah Bogor dan sekitarnya. Bogor terendah Rp10.500 per kg kemarin," tuturnya kepada Liputan6.com, Senin (9/9/2019).

"Untuk Jateng, Jatim harga ayam sudah Rp13 ribu-Rp14 ribu. Untuk Bandung, Subang Kerawang, Tasik sudah di harga Rp15 ribu-Rp16 ribu. Sedangkan untuk Bogor harga sudah di kisaran Rp17 ribu itu harga ayam hidup di kandang," lanjut dia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya