Penerima Kartu Prakerja Gelombang 24 Segera Diumumkan, Ini Cara Ceknya!

Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 24 sudah dibuka sejak Kamis (17/3/2022), dan telah ditutup pada 20 Maret 2022.

oleh Tira Santia diperbarui 27 Mar 2022, 14:00 WIB
Diterbitkan 27 Mar 2022, 14:00 WIB
Ilustrasi kartu prakerja. Prakerja.go.id
Ilustrasi kartu prakerja. Prakerja.go.id

Liputan6.com, Jakarta Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 24 sudah dibuka sejak Kamis (17/3/2022), dan telah ditutup pada 20 Maret 2022. Hingga saat ini, Minggu (27/3/2022), siapa saja yang lolos Kartu Prakerja belum juga diumumkan.

Lantas kapan pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 24?

Direktur Kemitraan, Komunikasi, dan Pengembangan Ekosistem (KKPE) Kartu Prakerja Sumarna Abdurrahman, menyampaikan program Kartu Prakerja gelombang 24 akan segera diumumkan secepatnya.

“Dalam waktu dekat (pengumuman kelolosan gelombang 24),” kata Sumarna kepada Liputan6.com, Minggu (27/3/2022).

Selain itu, dikutip dari Instagram @prakerja.go.id, menjawab pertanyaan peserta dalam instastory “question box” soal kapan pengumuman gelombang 24.

“Bagi para peserta yang telah klik ‘Gabung Gelombang’ dipersilahkan untuk menunggu dengan sabar dari rumah masing-masing, karena pintu pengumuman gelombang 24 akan diumumkan (tapi tidak hari ini),” tulis Prakerja.

Disamping itu, diketahui kuota Kartu Prakerja gelombang 24 hanya disediakan untuk 300 ribu peserta, artinya lebih kecil dari gelombang sebelumnya yakni gelombang 23 sebanyak 500 ribu orang.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Cara Cek Status

Prakerja
Program Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja & kewirausahaan berupa bantuan biaya yang ditujukan untuk pencari kerja.

Buat yang ingin tahu apakah dirinya lolos atau tidak usai mendaftar, melansir dari laman prakerja.go.id, begini cara untuk memeriksa status penerimaan seleksi kartu prakerja gelombang 24. Caranya:

1. Melalui Dashboard Prakerja

a. Status penerimaan bisa diperiksa melalui notifikasi di dashboard pada laman prakerja.go.id

Apabila terdapat keterangan “pendaftaran sedang dalam evaluasi”, berarti proses seleksi sedang berjalan.

b. Peserta yang lolos akan mendapatkan notifikasi untuk menonton tiga video tentang pengenalan Kartu Prakerja.

Peserta tidak diperkenankan untuk menutup video jika belum selesai menonton atau mempercepat laju video. Hal ini dilakukan agar peserta bisa melihat Nomor Kartu Prakerja.

c. Selanjutnya, apabila dinyatakan tidak lolos, peserta akan mendapatkan notifikasi bertuliskan “Kamu Belum Berhasil” pada dashboard.

Peserta bisa memeriksa alasan ketidaklolosan melalui Riwayat Gelombang pada dashboard.

 

Lewat SMS

Ilustrasi Program Kartu Prakerja. Dok prakerja.go.id
Ilustrasi Program Kartu Prakerja. Dok prakerja.go.id

2. Melalui pesan singkat atau SMS

Selain melalui dashboard, status penerimaan akan diumumkan melalui pesan singkat atau SMS. Pemberitahuan SMS ini dikirimkan ke nomor telepon yang didaftarkan saat peserta membuat akun.

Jadi, patut diingat dan dipastikan nomor yang dimasukkan ketika mendaftar benar dan masih aktif.

Kapan SMS akan diterima? itu saat tanggal pengumuman seleksi masing-masing gelombang diumumkan.

Nantinya, jika pendaftar mendapatkan pemberitahuan lolos, maka dapat mengikuti langkah selanjutnya yakni mengikuti pelatihan pertama.

  

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya